IBL

Derrick Michael Xzavierro menjadi sosok pembeda di Timnas Indonesia saat tampil di SEA Games 2022. Pemain yang hari ini genap berusia 20 tahun itu turut berjasa membawa Indonesia meraih emas pertama SEA Games. Tetapi kini ia diragukan tampil di multievent tersebut. Pada Januari lalu ia menjalani operasi paru-paru. Bagaimana kondisinya saat ini?

Wakil Ketua Umum PP Perbasi George Dendeng mengungkapkan bahwa saat ini Derrick masih fokus pada pemulihan. “Cukup panjang waktu untuk pemilihan. Dari update yang terakhir sudah mulai pemulihan tapi belum bisa melakukan aktivitas yang cukup berat. Jadi, kami masih menunggu beberapa waktu kedepan,” ujarnya.

Seperti yang diketahui Derrick mengalami kebocoran paru-paru. Ia menjalani dua kali operasi. Pertama pada Desember 2022 dan kedua pada Januari 2023. Alumni NBA Global Academy Australia itu sempat menghabiskan tujuh pekan di rumah sakit. Derrick kehilangan 40 pon atau 18 kg berat badannya.

Dilansir melalui laman Grand Canyon University Lopes, Derrick merasakan sesak nafas pada 12 Desember di asrama kampusnya. Ia dibawa ke St. Joseph’s Hospital and Medical Center oleh teman-temannya. Dari hasil pemeriksaan baru diketahui ia memiliki masalah pada paru-parunya.

“Sangat sulit melihat diri sendiri kehilangan berat badan sebanyak ini dengan sangat cepat. Hal yang paling penting saya masih hidup. Saat pertama kali kembali ke lapangan dan bermain, saya sangat bersyukur. Saya bisa membuktikan diri lagi setelah Tuhan memberi saya kehidupan kedua,” kata Derrick.

Baca juga: Terancam Tanpa 4 Pemain Utama, Perbasi Optimistis Pertahankan Emas SEA Games

Derrick sendiri berangkat ke Phoenix, Arizona pada Agustus 2022 atau setelah bergabung dengan Timnas Indonesia di FIBA Asia Cup. Lebih lanjut George mengatakan saat itu memang semua berjalan biasa saja. Ia juga kaget saat mengetahui Derrick sempat kolaps.

George tidak menampik bahwa Perbasi juga berharap Derrick bisa tampil di SEA Games 2023 yang dijadwalkan pada 5-17 Mei mendatang di Kamboja.  “Sekarang satu per satu sudah dibenahi dan operasi juga. Sekarang masih pemulihan. Cuma kami tidak ingin terburu-buru. Kami berharap Derrick sembuh total terlebih dahulu, mulai basket lagi, dan kalau bisa bersaing di high level lagi. Itu perlu waktu,” lanjutnya. (rag)

Foto: FIBA 

Komentar