IBL

Federation International Basketball Association (FIBA) baru saja merilis daftar peringkat terbaru negara-negara di dunia untuk tim putra. Ada 168 negara yang masuk dalam daftar peringkat ini. Peringkat ini ditentukan berdasarkan perhitungan poin yang didapat dari segala pertandingan internasional yang dijalani.

Di empat peringkat teratas secara keseluruhan, tidak ada yang berubah. Amerika Serikat tetap jadi yang teratas dengan total poin 781,6.  Juara Piala Dunia FIBA 2019, Spanyol, mengikuti dengan 722,9 poin. Australia jadi wakil Asia dengan peringkat tertinggi usai bertengger di peringkat tiga dengan 666,5 poin. Argentina melengkapi empat besar dengan 663,7 poin.

Indonesia sendiri mengalami penurunan peringkat ketimbang rilis sebelumnya. Indonesia turun empat peringkat dari urutan ke-88 menjadi peringkat 92. Penurunan peringkat ini dipengaruhi oleh kekalahan telak Indonesia di dua gim jendela pertama Kualifikasi Piala Asia 2021 atas Korea Selatan dan Filipina.

Menariknya, calon lawan Indonesia di jendela kedua, Thailand, justru mengalami peningkatan. Thailand memang kalah dari Korea Selatan, tapi selisih yang hanya tujuh poin rasanya membantu Thailand mendongkrak posisinya. Tim asuhan Chris Daleo ini naik enam peringkat ke urutan 99. Jika melihat ke peringkat regional Asia, Indonesia ada di urutan ke-18 sedangkan Thailand di urutan 21.

Kenaikan enam peringkat yang dilakukan Thailand membuat mereka jadi negara Asia dengan peningkatan peringkat tertinggi di pembaruan kali ini. Di bawah Thailand, ada Tahiti (peringkat 88), dan Suriah (peringkat 95) yang sama-sama naik lima peringkat.

Sementara di kategori putri, Indonesia tidak mengalami perubahan. Putri Indonesia ada di peringkat 74 dunia dan 13 Asia dengan 83 poin. Ada dua negara Asia Tenggara yang memiliki peringkat lebih baik dari Indonesia yakni Filipina (49 dunia, 7 Asia), dan Malaysia (67 dunia, 10 Asia). Tim putri dengan peringkat tertinggi di Asia adalah Australia yang lantas diikuti oleh Cina, Jepang, dan Korea Selatan. Untuk peringkat keseluruhan dunia, Amerika Serikat masih jadi yang paling atas. (DMRK)

Foto: Ariya Kurniawan

 

Komentar