4 years ago
Karl-Anthony Towns menjadi sorotan terkait masa depannya bersama Minnesota Timberwolves. Banyak yang memintanya pindah klub, agar bakatnya tidak sia-sia. Sebab dalam enam musim, Towns hanya sekali masuk playoff. Namun secara mengejutkan, Towns mengatakan bahwa tidak akan pindah. Dirinya ingin seperti Kobe Bryant yang membela satu klub saja sepanjang kariernya di NBA.
4 years ago
Jamarr Andre Johnson membuat buzzer beater untuk menyamakan kedudukan menjadi 58-58 di tiga detik terakhir kuarter keempat. MVP IBL 2021 tersebut berhasil membalikkan momentum untuk membawa Louvre menang 67-63 di gim kedua Playoff IBL 2021 putaran pertama untuk Divisi Merah. Dengan hasil ini, maka semua gim playoff putaran pertama akan ditentukan di gim ketiga besok.
4 years ago
West Bandits Solo bekuk Prawira Bandung 79-69 di gim 2 playoff IBL, Senin, 24 Mei 2021. West Bandits menutup total jalan Prawira untuk menyerang dari area kunci. Jika di gim sebelumnya Prawira memasukkan 52 poin di sana, hari ini West Bandits hanya kemasukkan 18 poin.
4 years ago
Memphis Grizzlies tumbangkan Utah Jazz 112-109 di Vivint Arena, Minggu, 23 Mei 2021, waktu setempat. Pertahanan solid dan determinasi tinggi saat menyerang membuat Grizzlies keluar sebagai pemenang. Hal ini terbukti dari catatan steal, akurasi buruk dari Jazz, serta offensive rebound Grizzlies yang unggul.
4 years ago
Sebuah floater dari Trae Young memastikan kemenangan 107-105 Atlanta Hawks di Madison Square Garden atas New York Knicks, Minggu, 23 Mei 2021, waktu setempat.
4 years ago
Basket Indonesia kembali kehilangan putra terbaiknya. Kali ini, Eddy Santoso (Ko Hok Sui) tutup usia. Beliau salah satu pelatih legendaris asal Malang, Jawa Timur, yang juga pernah berkiprah di liga profesional.
4 years ago
Phoenix Suns tampil di pertandingan playoff pertama mereka sejak 2010. Momen itu semakin istimewa dengan mengalahkan Los Angeles Lakers 99-90, Minggu malam, waktu setempat.
4 years ago
Philadelphia 76ers langsung pamer kekuatan di Gim 1 Playoff NBA putaran pertama melawan Washington Wizards, Minggu malam, waktu setempat. Sixers menang dengan skor 125-118, untuk menancapkan keunggulan 1-0 atas Wizards.