IBL

Bentrok Los Angeles Lakers vs Golden State Warriors berlangsung dramatis. Pertemuan mereka harus melalui dua kali babak perpanjangan waktu (overtime). Lakers memastikan kemenangan dengan skor tipis 145-144 di Chase Center, San Francisco.

Gim ini juga menyajikan duel klasik LeBron James vs Stephen Curry. Mereka menjadi pusat perhatian gim ini. Dua pemain MVP tersebut juga memimpin raihan poin masing-masing tim.

Margin poin juga tipis sejak awal gim. Warriors hanya sempat membuka jarak di paruh kedua dengan keunggulan maksimal 16 poin. Lakers membalik keadaan setelah melaju 13-4 di empat menit waktu normal.

Tetapi kemenangan Lakers harus tertunda. Warriors dua kali memperpanjang nafas melalui Stephen Curry dan Klay Thompson. Pada babak akhir, Lakers menutup gim dengan keunggulan 27-26. Dua poin terakhir Lakers melalui tembakan gratis LeBron mengandaskan harapan Warriors.

“Gim ini bisa saya ceritakan kepada cucu-cucu saya. Pertandingan tentang kemampuan saya bersaing dengan salah satu pemain terhebat yang pernah ada. Mudah-mudahan ini menjadi cerita yang keren,” kata LeBron tentang persaingannya dengan Curry di gim ini.

LeBron meraih tripel dobel ketiganya musim ini. Ia mengumpulkan 36 poin, 20 rebound, dan 12 asis. Bermain selama 47 menit, LeBron mencetak 14 tembakan (25 percobaan) dan tidak meleset dalam 6 tembakan gratis.

Anthony Davis dobel-dobel dengan 29 poin dan 13 rebound plus 4 blok. D'Angelo Russell menyusul dengan 28 poin, 5 asis, dan 2 steal. Austin Reaves membantu dengan 17 poin dan 6 rebound. Jarred Vanderbilt memberikan 14 poin, 9 rebound, 5 asis, dan 4 steal. Serta Rui Hachimura 11 poin.

Lakers efektif dengan 49 tembakan (101 percobaan). Mereka mendapat keuntungan melalui 38 tembakan gratis (43 percobaan). Sedangkan Warriors membombardir melalui 23 tripoin dari 55 tembakan tepat sasaran (119 percobaan).

Curry menjadi top skor gim ini dengan 46 poin dan 7 asis. Curry membuat 17 tembakan tepat sasaran (35 percobaan) dengan 9 tripoin. Andrew Wiggins dan Jonatan Kuminga identik dengan 22 poin. Draymond Green berkontribusi dengan 14 rebound dan 11 asis. Serta Klay Thompson 24 poin. (rag)

Foto: Ezra Shaw/Getty Images

Komentar