IBL

TORA NODISA
Berkah 23 Turnover Suns, Magic menang 113-98
Paolo Banchero mencetak 26 poin dan Orlando Magic mengalahkan Phoenix Suns 113-98 pada Minggu malam, mengatasi upaya 44 poin Devin Booker dua hari setelah ia mencetak  62 poin di Indiana. Suns menjalani lebih dari delapan menit tanpa mencetak poin di kuarter keempat, kalah untuk kedua kalinya berturut-turut setelah tujuh kemenangan beruntun.
Partizan Ingin Gelar Laga Persahabatan Lawan Warriors
Masih dalam rangkaian kabar duka meninggalnya Dejan Milojevic, klub Partizan Mozzart Bet Bergrade berencana menggelar laga persahabatan melawan Golden State Warriors. Sebelum menjadi asisten pelatih Warriors, mendiang Milojevic pernah bermain di klub Partizan pada 2004 hingga 2006. 
Kings Robohkan Mavs Setelah Malam Bersejarah Luka Doncic
Kemarin, Luka Doncic mencetak sejarah dengan membukukan 73 poin dan membawa Dallas Mavericks menang atas Atlanta Hawks. Hari ini, Doncic mencetak tripel-dobel 28 poin, 17 asis, dan 10 rebound, namun gagal menyelamatkan Mavs dari sergapan Sacramento Kings di American Airlines Arena. Tim tamu menang dengan skor 120-115. 
Perkenalan Doc Rivers, Tangani Bucks di Laga Lawan Nuggets
Doc Rivers resmi diperkenalkan sebagai kepala pelatih Milwaukee Bucks di hadapan awak media, pada laga melawan New Orleans Pelicans. Namun menurut Jamal Collier dari ESPN, Rivers akan mengambil alih tim pada pertandingan melawan Denver Nuggets. 
Prediksi Pemain Cadangan All-Star dari Empat Presenter Inside The NBA
Setelah pengumuman kapten dan starter dalam NBA All-Star 2024, empat presenter acara Inside The NBA membahas tentang pemain cadangan. Kali ini prediksi mereka mayoritas sama. Kalau pun ada perbedaan, hanya satu pemain saja. 
Jason Kidd Anggap Luka Doncic Seperti Pablo Picasso
Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic mencetak 73 poin, yang menjadi catatan terbaik dalam kariernya dan rekor klub, saat menang tandang 148-143 atas Atlanta Hawks, Jumat malam (27/1) waktu Amerika Serikat. Doncic berada di urutan keempat untuk catatan poin tertinggi dalam sejarah NBA bersama Wilt Chamberlain (dua kali), dan David Thompson, yang penampilan besarnya terjadi di akhir musim 1977-1978. Kepala pelatih Mavs, Jason Kidd menyebut anak asuhnya sebagai Pablo Picasso yang sedang melukis kar
Starter NBA All-Star 2024 Dirilis, Tak Ada Stephen Curry di Barat
Bintang Golden State Warriors Steph Curry tidak termasuk di antara starter NBA All-Star Game Wilayah Barat. NBA mengumumkan daftar ini pada acara pra-pertandingan TNT "Inside the NBA", hari Kamis (25/1) waktu Amerika Serikat. Curry berada di urutan kedua dalam pemungutan suara penggemar melalui pemungutan suara putaran ketiga minggu lalu, tetapi jumlah suaranya kurang bagus dalam voting pemain dan media.
Wes Unseld Jr. Digeser dari Kursi Pelatih Wizards
West Unseld Jr. mungkin bernasib lebih baik ketimbang Adrian Griffin. Karena dia tidak dipecat oleh manajemen Washington Wizards, meski hanya bisa mencetak rekor 7-36 di NBA musim 2023-2024. Wizards memutuskan untuk menggeser posisi Unseld Jr. dari kepala pelatih menjadi penasihat tim.