IBL

Dua bintang NBA akhirnya tiba di “gelembung” NBA yang berada di Orlando, Florida, Amerika Serikat. Keduanya adalah bintang Houston Rockets, James Harden, dan senter andalan Denver Nuggets, Nikola Jokic. Dua tim asal kedua bintang tersebut sudah menjalani latihan bersama dalam beberapa hari terakhir. Keduanya baru akan diperbolehkan bergabung setelah menjalani karantina selama dua hari dengan hasil tes virus korona negatif.

Meski sama-sama terlambat datang ke Orlando, keduanya memiliki alasan yang mungkin (belum bisa dipastikan) berbeda. Jokic gagal bergabung tepat waktu karena ada kendala penerbangan dari negara asalnya, Serbia, dan juga terjangkit virus korona. Jokic sendiri dijadwalkan tiba ke Denver satu bulan lalu tapi tertunda gara-gara dua hal di atas.

(Baca Juga: Transformasi Bintang-bintang NBA Selama Hiatus)

Meski akhirnya kedatangan Jokic, skuad Nuggets masih belum komplet. Dilaporkan oleh Yahoo Sports, per Senin, 13 Juli 2020, waktu setempat, Gary Harris, Monte Morris, Michael Porter Jr., dan Torrey Craig belum tampak di hotel Nuggets. Belum ada alasan pasti mengapa ketiganyan belum hadir di “gelembung” NBA. Sejauh ini, hanya alasan keluarga dan terjangkit virus korona yang membuat pemain terlambat bergabung dengan timnya.

Bergeser ke Harden, alasan mengapa ia tidak bergabung dengan Rockets tepat waktu hingga kini belum terjawab. Sebelum berangkat ke Orlando, sempat ada kabar bahwa ada pemain Rockets yang dinyatakan positif virus korona. Kemarin, Russell Westbrook mengabarkan bahwa ia positif virus korona dan belum bisa bergabung dengan tim. Hal ini yang membuat spekulasi bahwa Harden mungkin juga terjangkit virus korona. Pun demikian, tidak ada keterangan resmi dari Rockets mengenai hal ini.

Dengan bergabungnya Harden, maka Rockets hanya menyisakan Westbrook dan pemain pengganti, Luc Mbah A Moute, yang belum bergabung dengan tim. Mbah A Moute datang menggantikan Thabo Sefolosha yang memilih menepi. Di samping itu, pemain muda, Bruno Caboclo harus menerima hukuman karena melanggar aturan “gelembung” NBA. Ia harus menjalani karantina tambahan selama 10 hari yang membuatnya masih belum terlihat di lapangan latihan.

(Baca juga: Russell Westbrook Positif Virus Korona)

Baik Harden dan Jokic sama-sama top skor untuk tim mereka. Harden bahkan menjadi top skor NBA dengan 34,4 poin, 6,4 rebound, dan 7,4 asis per gim. Sedangkan Jokic membukukan 20,2 poin, 10,1 rebound, dan 6,9 asis per gim. (DRMK)

Foto: NBA

 

Komentar