IBL

Ketika para pemain bintang memutuskan pindah dari satu tim ke tim lain, ruki Zion Williamson memiliki tujuan berbeda. Ia berencana untuk membela New Orleans Pelicans selamanya. Kebetulan tim asal Louisiana itu memilihnya di urutan pertama pada NBA Draft 2019.

Williamson memang hanya ingin membela satu tim selama di NBA. Ia terinspirasi oleh Kobe Bryant dan Dirk Nowitzki. Kedua legenda tersebut membela satu tim selama kariernya. Bryant membela Los Angeles Lakers selama 20 tahun. Sementara Nowitzki dengan Dallas Mavericks selama 21 tahun.

“Saya berniat bertahan dengan Pelicans selama karier saya, tetapi seandainya sesuatu terjadi, saya tidak akan pergi karena membenci tempatnya. Hanya urusan bisnis,” kata Williamson via Complex.

Niat Williamson sederhana, tetapi juga tidak mudah. Pemain seperti Bryant dan Nowitzki kini sangatlah jarang. Beberapa pemain hebat seperti Kawhi Leonard bahkan tidak setia kepada satu tim. Ia meninggalkan San Antonio Spurs karena terbentur masalah. Ia juga meninggalkan Toronto Raptors setelah menyabet gelar juara pada 2018-2019.

LeBron James, megabintang NBA yang menjadi wajah utama Cleveland Cavaliers, juga meninggalkan timnya untuk merapat ke Miami Heat pada 2010. Ia sempat kembali ke Cleveland empat tahun setelahnya, tetapi pergi lagi pada 2018. James kini tinggal di Los Angeles untuk membela Lakers.

Williamson punya tantangan tersendiri untuk mewujudkan niatnya. Untuk saat ini, ia mesti membuktikan kualitasnya sebagai ruki pilihan pertama. Williamson belum bermain sekalipun. Namun, ia disebut-sebut akan memiliki karier yang gemilang. (put)

Foto: NBA

Komentar