IBL

Kurt Badenhausen dari Forbes menyebutkan, Kevin Durant adalah pebasket dengan penjualan sepatu nomor tiga tertinggi di NBA pada 2017. Data itu membuat Nike kian percaya diri untuk melanjutkan sepatu khusus Kevin Durant.

Hal itu berbuah nyata. Pada Senin, 14 Mei 2018, Heidi Burgett selaku direktur senior komunikasi global Nike mengunggah foto perdana Nike KD 11. Sayangnya, ia menghapusnya beberapa jam kemudian.

Walau telah dihapus, media telah menyimpan gambar dua sepatu Nike KD 11 tersebut. Untuk edisi pengenalan, Nike memilih warna abu-abu dan biru. Bersamaan dengan cuitan tersebut, Burgett mengatakan bahwa KD 11 menggunakan bantalan React yang melapisi bantalan Zoom yang dibuat memanjang dari ujung depan ke belakang sepatu.

Secara konstruksi, bagian atas terbuat dari bahan flyknit yang sama dengan KD 8 hingga KD 10. Di lubang sepatu untuk kaki, Nike membuatnya menyerupai kaos kaki. Mereka juga menempatkan sebuah panel terbuat dari plastik di bagian tumit dengan ujung terjulur untuk membantu memakai dan melepas sepatu.

Tampilan berbeda terletak pada sol sepatunya. Di KD 11 warna biru, Nike menempatkan ornamen warna-warni di dalam sol bening. Belum ada informasi lebih lanjut makna ornamen tersebut. Sementara untuk KD 11 warna abu-abu, Nike tidak menyertakan ornamen apa pun. KD 11 warna biru kemungkinan jadi seri spesial.

Kemunculan foto sepatu ini membuat banyak pihak mengharapkan laga final Wilayah Barat melawan Houston Rockets jadi debut KD 11. Prediksi itu ternyata salah. John Kim, penulis laman Sneakernews, berpendapat bahwa Nike KD 11 akan dirilis pada Juni 2018. Bersamaan dengan momentum perilisan sepatu basket Nike lain yang menurutnya lebih disorot. Spekulasi menyebut harga retail sepatu ini AS$150.

Foto: Ezra Shaw/Getty Images, Akun Twitter @HeidiBurgett

Komentar