Donovan Mitchell mencetak 28 poin dan Cleveland Cavaliers mengambil alih kendali di babak kedua untuk meraih kemenangan 146-134 atas Minnesota pada hari Sabtu (10/1) waktu AS, sekaligus mengakhiri rentetan empat kemenangan beruntun Timberwolves.
Mitchell juga mencetak empat tembakan tripoin, dan Cavaliers memiliki lima pemain yang mencetak setidaknya 20 poin untuk kedua kalinya dalam sejarah franchise. Evan Mobley mencetak 24 poin, Jaylon Tyson mencetak 23 poin dari bangku cadangan, dan Darius Garland menambahkan 22 poin.
Sam Merrill mencetak 20 poin dan memecahkan rekor franchise dengan setidaknya lima tembakan trioin dalam empat pertandingan berturut-turut. Terakhir kali Cavaliers memiliki lima pemain dengan setidaknya 20 poin adalah pada tanggal 14 Maret 1972, melawan Baltimore Bullets, menurut Sportradar.
Sementara 146 poin adalah jumlah poin terbanyak keempat yang pernah dicetak Cavaliers dalam pertandingan reguler. Mereka mencetak 148 poin dalam kemenangan 33 poin atas Washington pada 7 November.
Cleveland yang telah memenangkan lima dari tujuh pertandingan mencetak 55 dari 92 tembakan dari lapangan, dan mencatatkan persentase tembakan terbaik musim ini sebesar 59,2 persen. Mereka juga mencetak 15 dari 31 tembakan dari luar garis tripoin.
Cleveland tertinggal 65-63 pada paruh pertama sebelum melakukan serangan 12-0 dalam rentang waktu 2:18 di pertengahan kuarter ketiga untuk merebut keunggulan. Merrill mencetak dua tembakan triopin dan Mobley melakukan dua dunk. Jump shot melayang Jarrett Allen membuat skor menjadi 82-73 dengan 6:00 menit tersisa.
Allen mencetak 16 poin, menandai kali ke-11 musim ini kelima pemain inti Cleveland mencetak angka dua digit. Terjadi 10 kali perubahan keunggulan dan satu kali seri selama kuarter pertama sebelum Minnesota unggul 47-35. Cleveland bangkit di akhir babak pertama sebelum melakukan serangan balik di babak kedua.
Anthony Edwards dan Naz Reid masing-masing mencetak 25 poin untuk Minnesota, yang mengalahkan Cleveland 131-122 pada Kamis malam. Julius Randle mencetak 20 poin. Meskipun kalah, Timberwolves mencetak persentase tembakan terbaik musim ini yaitu 57,3 persen dari lapangan, dengan memasukkan 51 dari 89 tembakan.
Selanjutnya, Timberwolves menjamu San Antonio pada hari Minggu. Sedangkan Cavaliers menjamu Utah pada hari Senin, waktu AS. (tor)
Foto: Sports Inquirer





0822 3356 3502