IBL

Golden State Warriors dan Stephen Curry tampaknya akan menjadi kisah abadi. Hal ini terjadi karena di hari kedua bursa pemain bebas, Warriros dan Curry sepakat atas perpanjangan kontrak empat tahun senilai AS$215 juta. Laporan ini disampaikan oleh ESPN.

Kesepakatan ini membuat Curry jadi pemain pertama dalam sejarah NBA yang dua kali mendapatkan kontrak bernilai setidaknya AS$200 juta. Sebelumnya, pada 2017, ia menyepakati kontrak lima tahun senilai AS$201 juta. Curry sendiri akan menerima gaji AS$45 juta musim ini.

Kontrak baru juga akan membuat Curry menjadi pemain dengan bayaran tiga musim di atas AS$50 juta. Bayaran sebesar ini akan mulai ia terima per 2023-2024. Untuk musim 2022-2023 sendiri, Curry masih menerima bayaran AS$48 juta.

Dua kontrak beruntun ini langsung mengatrol nama Curry sebagai salah satu pemain dengan total pendapatan dari kontrak NBA terbesar sepanjang sejarah. Menarikya, sebelum mendapatkan perpanjangan pada 2017, Curry "hanya" meraup total nilai kontrak AS$53 juta selama delapan tahun. Bisa dibilang, kesetiaan dan peningkatan permainan Curry sebanding dengan apa yang ia dapatkan sekarang.

Ya, kontrak besar ini tak bisa sembarangan bisa diberikan kepada pemain bintang. Kontrak yang disebut Max Contract Designated Veteran Player inj diberikan kepada pemain yang di draft oleh tim itu sendiri dan mencapai beragam prestasi seperti juara, MVP, All-NBA Team, dan raihan individu lainnya.(DRMK)

Foto: NBA

Komentar