IBL

Malam yang istimewa bagi Kevin Durant. Dia kembali bermain bersama Brooklyn Nets setelah menjalani karantina sesuai protokol kesehatan NBA. Lebih istimewa lagi, Durant kembali ke Chase Center, markas Golden State Warriors, tim yang memberinya dua gelar juara NBA. Tetapi sebagai rival, trio Durant, James Harden dan Kyrie Irving membuat Warriors kocar-kacir. Nets menang dengan skor 134-117, Sabtu malam, waktu setempat.

Kembalinya Durant membuat serangan Nets mengalir deras. Nets mendominasi permainan di tiga kuarter awal. Kebangkitan Warriors di kuarter keempat tak berarti bagi mereka.

Irving menjadi top skor dengan torehan 23 poin, di susul Durant yang menambahkan 20 poin, serta James Harden dengan sumbangan 19 poin, 16 assist, dan delapan rebound. Sementara itu, Bruce Brown Jr. mencetak 18 poin, Joe Harris 15 poin, dan Jeff Green 14 poin.

Kubu Warriors mendapatkan 27 poin dari Stephen Curry. Kelly Oubre Jr. dan Andrew Wiggins masing-masing mencetak 18 poin. Eric Paschal menambahkan 16 poin dari bangku cadangan, diikuti Kent Bazemore dengan sumbangan 11 poin.

Sebelum laga, Durant mendapatkan penghormatan dengan pemutaran sebuah video yang menggambarkan perjalanannya selama tiga musim bersama Warriors. Durant mencetak delapan poin di kuarter pertama. Nets unggul 37-28 saat kuarter pertama ditutup. Berlanjut ke kuarter kedua, Nets mulai nyaman. Mereka menabah 29 poin untuk memimpin 66-51 saat turun minum.

Di kuarter ketiga, Warriors kocar-kacir. Khususnya di sisa waktu lima menit. Nets melaju 9-0 untuk memberi mereka keunggulan 28 poin (96-68). Dimulai dari step back jump shot Durant, lalu disusul dengan three point play Jeff Green. Kemudian Durant menambah dua poin lewat floater. Meski kepala pelatih Steve Kerr berusaha memotong momentum dengan timeout, namun Irving bisa menambah keunggulan Nets dengan layup yang cantik. Kuarter ketiga berakhir dengan skor 108-82 untuk Nets.

Warriors berusaha mengurangi margin di kuarter terakhir. Usaha keras mereka tidak membuahkan hasil. Justru Draymond Green harus meninggalkan lapangan saat laga tersisa tiga menit. Green mendapatkan cedera lutut kanan setelah gagal menghalau tembakan tripoin Durant. Dia masuk ke ruang ganti dan tidak pernah kembali ke lapangan sampai laga usai.

Dengan kemenangan ini, Nets mencetak rekor 16-12 dan menempati peringkat ketiga, klasemen Wilayah Timur. Selanjutnya, Nets akan bertandang ke Golden 1 Center untuk berhadapan dengan Sacramento Kings pada Senin malam, waktu setempat. Sebaliknya, Warriors akan menyambut Cleveland Cavaliers di Chase Center, pada hari yang sama. (tor)

Foto: nba.com

Komentar