IBL

Stapac Jakarta berhasil mengatasi Pacific Caesar Surabaya di pertandingan semifinal pertama IBL 2018-2019. Mereka menang 87-66 di GMSB Kuningan, Jakarta, Jumat 8 Maret 2019. Stapac pun terus melanjutkan tren positif mereka sejak menang 17 kali beruntun di musim reguler.

Savon Goodman, senter asing Stapac mencetak 26 poin dan 9 rebound. Mei Joni di belakangnya dengan 13 poin dan 6 rebound. Kendal Yancy 12 poin. Ruki Agassi Goantara menambahkan 11 poin.

Sementara itu, Pacific bertumpu pada dua asing mereka. Qa’rraan Calhoun mencetak 27 poin dan 13 rebound. Jjuan Hadnot 20 poin dan 6 rebound. Sisanya tidak ada yang menembus dobel digit poin. Mereka kesulitan menembus pertahanan Stapac.   

Kendati begitu, Pacific pada awalnya mampu bersaing ketat. Mereka unggul 22-20 di kuarter satu—salah satunya—berkat Calhoun. Senter asing Pacific tersebut mencetak 10 poin saat itu.

Pertandingan berlanjut ke kuarter dua. Pacific masih mampu mengimbangi Stapac. Mereka imbang 26-26 di pertengahan kuarter itu. Stapac baru bisa unggul di sisa setengah kuarter. Mereka mendulang 21 poin lagi sehingga unggul 47-32.

Setelah istirahat paruh pertama, Stapac tidak terkejar lagi. Mereka terus melebarkan jarak. Stapac unggul perolehan poin di kuarter tiga dengan skor 24-11. Mereka pun unggul jauh 71-43.

Di kuarter empat, Stapac tetap menjaga asa. Mereka sulit terkejar lagi. Pacific pun menurunkan barisan lokalnya. Stapac menang 87-66.

Dengan kemenangan itu, Stapac unggul 1-0 dalam pertandingan berformat tiga terbaik. Mereka membutuhkan satu kemenangan lagi untuk ke final. Pertandingan kedua akan berlangsung besok. (GNP)

Foto: Hariyanto

Komentar