IBL

Kemba Walker dan Jeremy Lamb masing-masing mencetak 21 poin. Keduanya membuat Charlotte Hornets bisa menang 110-107 dari Milwaukee Bucks, Senin malam, waktu Amerika Serikat. Pertahanan Hornets yang baik berhasil menggagalkan upaya tripoin Eric Bledsoe jelang buzzer berbunyi.

Hornets memimpin 13 poin (65-52) di pertegahan laga. Tapi Bucks unggul 27-15 hingga satu menit kuarter keempat. Ini membuat Bucks mendekat 107-108. Di sisa tujuh detik, Kemba Walker mencetak dua tembakan bebas. Hornets unggul tiga poin (110-107) atas Bucks.

Strategi mencetak tripoin disiapkan Bucks untuk menyamakan kedudukan. Kali ini Eric Bledsoe yang bertugas menjadi eksekutor. Tembakan tersebut bisa digagalkan dengan pertahanan yang baik dari Kemba Walker dan kawan-kawan. Kembalinya Michael Kidd-Gilchrist menguatkan pertahanan Hornets. Selain Walker dan Lamb, Marvin Williams mencetak 16 poin, lalu Tony Parker menambahkan 15 poin.

Pertahanan yang baik dari Hornets membuat Bucks hanya mencetak 41 persen akurasi tembakan. Giannis Antetokounmpo hampir mencatatkan triple-double dengan torehan 20 poin, 13 rebound, dan sembilan asis. Bledsoe menambahkan 17 poin. Sayangnya Bledsoe gagal dalam menceksekusi tembakan terakhir.

Hornets sebelumnya kalah dari Atlanta Hawks. Namun kembalinya dua pemain veteran Kidd-Gilchrist dan Tony Parker sangat berarti bagi tim ini. Kidd-Gilchrist absen enam laga karena cedera pergelangan kaki. Sedangkan Parker mengalami memar di bagian rusuk yang membuatnya absen dua pertandingan. Ketika mereka kembali tampil, Hornets bisa meraih kemenangan.

Hornets akan bertanding dengan Atlanta Hawks, Kamis malam, waktu Amerika Serikat. Di waktu yang sama, Bucks bertandang ke Chicago untuk menghadapi Bulls. (tor)

Foto: nba.com

Komentar