IBL

Golden State Warriors membuka penampilannya di NBA 2018-2019 dengan istimewa. Mereka tampil perdana di hadapan pendukungnya sendiri, lengkap dengan perayaan cincin juara. Namun yang istimewa, Warriors mengalahkan Oklahoma City Thunder dengan skor 108-100, Selasa malam, waktu Amerika Serikat.

Sebelum bertanding, Kepala Pelatih Steve Kerr menyinggung tentang tempat pertandingan. Menurutnya, Oracle Arena di Oakland menjadi tempat yang bersejarah. Dukungan penggemar juga menjadi faktor utama, mereka senang bermain di Oakland. Musim depan, Warriors akan pindah ke Chase Center di San Francisco.

"Kami menyukai Oakland. Kami tahu arena baru nanti akan menjadi tempat yang luar biasa, kami sudah tidak sabar untuk bermain di sana. Tetapi kami juga akan sangat merindukan Oracle dan Oakland. Ini langkah besar bagi kami, dan kami ingin memastikan bahwa musim ini akan membuat kesan istimewa di Oracle," kata Kerr, di sela-sela perayaan cincin juara Warriors.

Warriors memulai pertandingan dengan komposisi Stephen Curry, Klay Thompson, Kevin Durant, Draymond Green dan Damian Jones. Sepertinya, ini tidak akan berubah hingga DeMarcus Cousins kembali dari cedera. Faktanya, Jones memasukkan empat slam dunk malam ini. Dia langsung mengambil peran yang ditinggalkan JaVale McGee. Dia menyelesaikan pertandingan dengan membuat 12 poin, 3 rebound dan 2 asis. Pemain yang juga berperan baik di laga ini adalah Kevon Looney. Pemain bangku cadangan itu mencetak 8 poin, 8 rebound dan 2 asis. Perannya mengunci pergerakan Paul George mendapatkan pujian dari Kerr.

Steve Kerr malam ini lebih mengutamakan permainan bola kecil. Terutama karena Draymond Green belum pulih seratus persen. Andre Iguodala yang seharusnya muncul dari bangku cadangan justru harus ditarik keluar setelah tampil 10 menit. Ia sempat mendapatkan perawatan di ruang ganti karena betis kiri kram. Ini yang harus segera diatasi oleh Warriors. Karena pada kuarter ketiga, Thunder bisa membalik keadaan menjadi 67-66 dengan menyerang area kunci.

Tetapi Warriors punya Steph Curry dan Kevin Durant yang menjadi pendulang poin. Curry mencetak 32 poin dan Durant menambahkan 27 poin. Sedangkan Klay Thompson bisa menghasilkan 14 poin. Kemenangan ini melengkapi melam pertama di NBA musim ini serta perayaan cincin juara.

Sebaliknya, Thunder memulai musim tanpa MVP NBA, Russell Westbrook. Thunder sebenarnya mampu mencuri kesempatan di kuarter ketiga. Tetapi Warriors segera sadar akan kecerobohan mereka dalam bertahan. Akhirnya, Thunder kembali tertinggal hingga akhir pertandingan. Thunder mendapat sumbangan poin terbanyak dari Paul George dengan 27 poin, lalu Dennis Schroder dengan 21 poin dan Steven Adams yang menambahkan 17 poin.

Foto: sfchronicle.com dan sportingnews.com

Komentar