IBL

NBA belum masuk musim reguler, tapi di tim Golden State Warriors sudah terjadi perpecahan. Draymond Green dan Jordan Poole. Tidak ada yang berani berkomentar soal situasi ini, sampai bintang New York Knicks, Evan Fournier menulis cuitan di Twitter pribadinya. 

Awal pekan ini, The Athletic melalui Shams Charania dan Anthony Slater memberitakan bahwa telah terjadi pertengkaran antara Draymond Green dan Jordan Poole saat latihan. Dalam berita tersebut tidak diceritakan kronologis kejadiannya. Sampai pada hari Jumat, 7 Oktober 2022, waktu Amerika Serikat, TMZ memperoleh video tersebut, dan mengunggahnya ke media sosial. 

Video tersebut sudah disaksikan lebih dari 25 juta kali. Dalam video ini terlihat Green menghampiri Poole, dan sepertinya melakukan provokasi, sehingga Poole tampak mendorong tubuh Green. Setelah itu, Green malah melayangkan pukulan ke wajah Poole, sehingga menimbulkan perkelahian antara kedua pemain. Rekan tim dan staf pelatih Warriors segera melerai mereka. 

Evan Fournier menjadi salah satu pemirsa yang menyaksikan video tersebut. Namun dia tidak menulis di kolom komentar, melainkan di Twitter pribadinya. Menurut Poole tidak ada yang bisa kembali menjadi rekan satu tim setelah ada pukulan seperti itu. 

Unggahan Fournier ini viral, sehingga dalam sembilan jam, sudah disukai lebih dari 82 ribu orang. Fournier sudah ada di NBA selama 10 tahun, sehingga dia paham situasi yang ada di tim Warriors saat ini. Fournier, dan semua penggemar NBA, berharap tim Warriors bisa mengatasi masalah ini dengan baik. Mengingat musim reguler NBA 2022-2023 akan segera dimulai. 

Sekadar informasi, peristiwa ini bukan kali pertama terjadi di tim Warriors. Dan, melibatkan orang yang sama. Pada tahun 2018, Green pernah dihukum tidak boleh bertanding oleh tim Warriors. Dia bertengkar dengan Kevin Durant di tengah-tengah pertandingan. (*)

Foto: New York Post

Komentar