IBL

Brooklyn Nets kehilangan tujuh pemain karena masuk daftar protokol kesehatan dan keselamatan NBA. Untuk menambal kekurangan, manajemen Nets merekrut Langston Galloway. 

Nets memiliki setidaknya sembilan pemain yang terdaftar sebagai pemain absen untuk pertandingan melawan Philadelphia 76ers, Kamis malam, 16 Desember 2021, waktu setempat. Itu sudah termasuk mereka yang dikarantina. 

Pemain inti Nets yang dikarantina termasuk James Harden, LaMarcus Aldrige, dan DeAndre' Bembry. Sedangkan dari bangku cadangan ada Bruce Brown, Paul Millsap, Jevon Carter, dan James Johnson. Oleh karena itu, manajamene Nets memutuskan untuk merekrut pemain "free agent" Langston Galloway, seperti dikutip dari rilis resmi klub Brooklyn Nets.

Galloway yang kini berusia 30 tahun, mengawali karir profesional di tahun 2014. Dia pernah bermain di New York Knicks (2015-2016), New Orleans Pelicans (2016-2017), Sacramento Kings (2017), Detrioit Pistons (2017-2020), dan terakhir Phoenix Suns (2020-2021). Galloway termasuk pemain yang membawa Suns mencapai Final NBA 2021. 

Pada 24 September 2021, Galloway menandatangani kontrak dengan Golden State Warriors. Namun dia dilepas setelah tiga pertandingan pramusim. Akhirnya pada 13 Desember lalu, Galloway dikontrak College Park Skyhawks dan tampil di NBA G League. Sekarang, Nets memberinya kontrak 10 hari untuk menambal kekurangan. 

Nets sebenarnya punya Kyrie Irving. Namun pemain tersebut belum bisa diaktifkan karena belum vaksin, seperti yang menjadi aturan kota New York. Sementara, Joe Harris masih harus menjalani rehabilitasi setelah operasi pergelangan kaki. (tor)

Foto: CBS Sports

 

Komentar