IBL

Satria Muda Pertamina Jakarta mencapai perolehan poin terbesarnya. Tim asuhan Youbel Sondakh itu menghantam Pacific Caesar Surabaya 125-90 di Britama Arena, Jakarta Utara. Perolehan angka Satria Muda itu juga merupakan poin tertinggi hingga pekan ke-16 IBL 2025.

Satria Muda menutup kuarter pertama dengan keunggulan enam poin. Mereka terus membuka jarak hingga mencapai margin 41 poin di paruh kedua. Juara IBL 2022 itu meraih setidaknya 31 poin dalam tiga kuarter pertama.

Satria Muda menang nyaman dengan membukukan 55 persen dari 52/93 tembakan. Termasuk mencetak 17 tripoin tepat sasaran yang datang dari separuh percobaan. Semua pemain Satria Muda menyumbang angka dengan delapan pemain mencapai dobel digit poin.

Abraham Damar Grahita menjadi yang tertinggi dengan 20 poin. Abraham sempurna dalam 5 tembakan 2 poin. Randy Bell memperoleh tripel-dobel pertamanya dengan 12 poin, 14 rebound, dan 11 asis.

Avan Seputra mencetak 4/5 tembakan jarak jauh yang menghasilkan 14 poin. Ly’bryan Nash dengan 16 poin, 7 rebound, dan 6 asis. Juan Laurent Kokodiputra dobel-dobel 11 poin dan 10 rebound.

Ali Bagir menyumbang 16 poin dari 6/8 tembakan dari bangku cadangan. Sandy Ibrahim dengan 11 poin dan 7 rebound. Serta Jarron Crump 5 tembakan tepat sasaran dengan 10 poin selama 10 menit.

A. J. Bramah menjadi top skor gim ini. Ia menggendong Pacific Caesar melalui 14/32 tembakan yang menghasilkan 34 poin, 24 rebound, 10 asis, dan 4 blok. Frank Johnson dan Miguel Miranda sama-sama 18 poin dari 7 tembakan tepat sasaran. Disusul Daffa Dhoifullah dengan 11 poin dari 4/9 tembakan.

Perolehan poin Satria Muda ini meneruskan rekornya di IBL 2025. Mereka mencapai margin terbesar dalam sejarah tim dengan melaju hingga 56 poin. Momen itu terjadi saat Satria Muda menundukkan Borneo Hornbills 109-53 pada 16 April lalu di GOR Laga Tangkas, Bogor.

Satria Muda (16-5) kembali ke puncak klasemen dengan menggeser Pelita Jaya (17-3). Kedua tim tersebut sama-sama mengoleksi 37 poin. Pacific Caesar (8-14) menelan kekalahan pertama dalam empat laga. (rag)

Foto: IBL

Komentar