IBL

Jordan Hawkins dan Brandon Ingram masing-masing mencetak 25 poin, dan New Orleans Pelicans mengakhiri lima kemenangan beruntun Dallas Mavericks, dengan skor 131-110, dalam pertandingan In-Season Tournament NBA, Selasa malam (14/11) waktu Amerika Serikat. Pelicans punya rekor 1-1 untuk babak penyisihan Grup B Wilayah Barat. Mavericks merosot menjadi 1-2 dalam turnamen ini. 

Zion Williamson menandai penampilan spektakuler dengan catatan 19 poin. Dia bermain sangat menghibur dengan dua alley-oop dunk dan double-clutch, reverse, two hand dunk pada breakaway, serta mencuri bola dari Luka Doncic. Herb Jones juga menyumbang 19 poin dengan 5 steal dan 2 blok. Sebaliknya, Doncic yang sering tampil spektakuler dan produktif tidak seperti biasanya. Dia mencetak 16 poin, tetapi gagal dalam 11 dari 16 tembakan, melakukan delapan kali turnover, dan punya minus-26 dalam 26 menit di lapangan.

Kyrie Irving, yang memimpin semua pencetak poin dengan 35 poin saat kedua tim bertemu dua malam sebelumnya, hanya mampu mencetak 17 poin. Tim Hardaway Jr. juga mencetak 17 poin sebelum pelatih Jason Kidd menarik starter di sebagian besar periode terakhir. Mavericks secara umum ceroboh, melakukan 20 turnover yang diubah New Orleans menjadi 31 poin.

"Secara keseluruhan itu adalah malam yang buruk, pertahanan kami, energi kami, dan turnover kami merugikan kami," kata pelatih Mavs Jason Kidd. "Berikan pujian kepada New Orleans. Mereka keluar dan bermain keras."

Pelatih Pelicans Willie Green melewatkan pertandingan karena sakit. Sehingga Pelicans kali ini didampingi oleh asisten utama James Borrego. Secara khusus Borego memberikan pujian kepada pemain debutan Jordan Hawkins yang punya kepercayaan diri dalam melakukan tembakan. 

"Kami ingin para pemain kami bermain dengan percaya diri, dan Jordan adalah salah satu dari mereka. Anda tidak perlu menyuruhnya menembak. Karena dia tahu apa yang harus dilakukan. Kami menyukai kepercayaan dirinya. Itu sebabnya kami merekrutnya. Kami percaya padanya," ujar Borego. 

New Orleans Pelicans menembakkan 52,1 persen (49 dari 94 percobaan) secara keseluruhan dan digabungkan untuk menghasilkan 14 tripoin. Pelicans mencatatkan 46 fast-break point berbanding 12 poin dengan Mavericks. Setelah ini, Pelicans akan bersiap menyambut tim kuat dari Wilayah Barat lainnya, yaitu Denver Nuggets. (*)

Foto: mavsmoneyball.com

Komentar