2 months ago
Tak butuh waktu lama bagi sepatu kets signature pertama De'Aaron Fox untuk mencuri perhatian para pesaingnya di industri alas kaki. Kabar terbaru, Curry Brand meluncurkan edisi kedua yang sangat dinantikan dari lini signature Fox, yaitu Fox 2. Sepatu ini akan diluncurkan dalam warna "Curry World Tour" pada tanggal 22 Agustus (waktu Amerika Serikat) seharga 120 Dolar AS dalam ukuran dewasa.
2 months ago
Prime Video mengumumkan bahwa John Wall, peraih lima penghargaan NBA All-Star, akan bergabung dengan jajaran analis untuk musim perdana NBA di Prime. Pemain veteran Washington Wizards ini akan tampil di studio bersama Blake Griffin, Dirk Nowitzki, Steve Nash, Dwyane Wade, Candace Parker, dan Udonis Haslem.
2 months ago
Bradley Beal mengirimkan pesan menyentuh hati kepada John Wall setelah pengumuman pensiun. Beal dan Wall pernah menjadi duo terbaik di NBA saat mereka menjadi rekan satu tim di Washington Wizards. Wall mengumumkan bahwa ia telah pensiun dari basket setelah 11 musim NBA.
2 months ago
John Wall, lima kali NBA All-Star, telah pensiun setelah 11 musim, mengakhiri kariernya bersama Washington Wizards, Houston Rockets, dan LA Clippers dengan rata-rata mencetak 18,7 poin dan 8,9 asis per pertandingan. Wall mengumumkan di media sosial pada hari Selasa (19/8) waktu Amerika Serikat.
2 months ago
Kepala pelatih Indiana Pacers Rick Carlisle telah menyetujui perpanjangan kontrak multi-tahun dengan waralaba tersebut, sumber mengonfirmasi kepada ESPN. Perpanjangan kontrak ini diterima setelah pelatih Carlisle memimpin waralaba tersebut ke penampilan Final NBA pertamanya dalam seperempat abad pada bulan Juli lalu.
2 months ago
Kobe 3 menjadi sepatu khas Mamba terbaru yang bergabung dalam daftar Protro. Dirilis pada tahun 2008, Kobe 3 pertama kali digunakan di lapangan pada musim NBA 2007-2008. Di musim yang sama, Bryant memenangkan penghargaan MVP NBA dan memimpin Los Angeles Lakers ke final NBA. Sepatu ketiga mendiang Kobe Bryant ini kembali dirilis pada 23 Agustus 2025 dalam warna "Halo" serba putih.
2 months ago
Sejumlah anak di wilayah Houston akan kembali ke sekolah sambil mengenakan sepatu khas Anthony Edwards. Bintang Minnesota Timberwolves itu mensponsori acara "Walking In The Right Path Shoe Giveaway" yang diselenggarakan Bleau Print Hospitality di Houston minggu ini, dengan menyumbangkan 150 pasang sepatu Adidas AE 1 miliknya ke badan amal tersebut.
2 months ago
Marco Belinelli, pemain timnas Italia yang menghabiskan 13 musim di NBA dan memenangkan cincin bersama San Antonio Spurs, secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari bola basket pada usia 39 tahun. Belinelli mengumumkan pensiun dengan membagikan pesan emosional di media sosial, pada hari Senin (18/8) waktu setempat.