IBL

Laga antara Minnesota Timberwolves vs Golden State Warrior sejatinya berlangsung hari ini atau Sabtu (24/1) waktu setempat di Target Center, Minneapolis. Tapi NBA menunda pertandingan. Langkah ini diambil setelah terjadi insiden penembakan oleh ICE yang menewaskan warga Amerika Serikat, Alex Pretti.

Kota Minneapolis juga sedang bergejolak beberapa hari terakhir. Puluhan ribu orang turun ke jalan untuk melakukan protes terhadap tindakan sewenang-wenang ICE (Immigration and Customs Enforcement) atau operasi Badan Imigrasi dan Bea Cukai AS.

Penembakan Pretti itu menjadi yang ketiga dan kematian kedua karena tindakan ICE. Pretti diketahui merupakan seorang perawat ICU itu ditembak saat bentrok pengunjuk rasa dan aparat di Minneapolis pada Sabtu pagi.

Baca juga: Heat vs Bulls Bertemu Tiga Kali Beruntun di Akhir Januari

Pada 7 Januari lalu ada Renee Good yang juga tewas di tangan ICE. Timberwolves melakukan mengheningkan cipta sejenak sebelum pertandingan melawan Cleveland Cavaliers pada 8 Januari 2026.

Penembakan ICE itu membuat NBA mengambil langkah untuk menunda pertandingan Timberwolves vs Warriors. Liga menilai situasi pada hari tersebut tidak kondusif melihat kota Minneapolis sedang berduka dan penuh ketegangan.

“Pertandingan NBA yang dijadwalkan hari ini antara Golden State Warriors dan Minnesota Timberwolves di Target Center telah ditunda. Keputusan ini diambil untuk memprioritaskan keselamatan dan keamanan masyarakat Minneapolis,” tulis keterangan resmi NBA.

Baca juga: Timberwolves Hening Cipta Untuk Renee Good dan Demonstrasi Semakin Meluas

Pengunjuk rasa di Minneapolis melakukan protes besar-besaran sejak Jumat (23/1) meski suhu di bawah nol derajat celcius. Aksi itu terjadi di pusat kota dengan melewati Target Center dan hotel yang menjadi tempat menginap tim Warriors. Lokasi penembakan Pretti terjadi 2 mil atau 3,2 km arah selatan arena.

NBA mengumumkan bahwa penundaan pertandingan dilakukan selama sehari. Jadwal baru Timberwolves vs Warriors akan dilangsungkan pada Minggu (25/1) atau besok waktu Indonesia. Awalnya disiarkan di ABC kemudian menjadi ditayangkan di NBA TV.

Tidak hanya di NBA. Mengheningkan cipta sejenak dilakukan sebelum pertandingan Unrivaled 3x3 di Miami. Pendiri Unrivaled adalah Napheesa Collier yang merupakan pemain Minnesota Lynx, saudari Timberwolves di WNBA.

“Doa dan dukungan kami bersama semua yang terkena dampak dan kami menyampaikan belasungkawa terdalam kami kepada mereka yang telah kehilangan orang yang dicintai,” kata penyiar melalui pengeras suara di Unrivaled. (rag)

Foto: NBA

Komentar