Magic Johnson memang telah pensiun sebagai pemain sejak 25 tahun yang lalu. Tapi koleksi cincin juaranya terus bertambah. Ini karena Johnson merupakan investor berbagai klub olahraga. Termasuk Los Angeles Dodgers yang baru saja memenangkan World Series 2025.
Dodgers meraih gelar World Series dalam dua musim beruntun. Mereka mengalahkan Toronto Blue Jays 4-3 di World Series 2025. Dodgers memastikan gelar tersebut setelah unggul di gim ketujuh yang berlangsung di Rogers Centre, Toronto pada kemarin.
Johnson mengungkapkan betapa senangnya ia atas kesuksesan Dodgers yang bangkit dan merebut kemenangan di gim akhir. Johnson juga mencatat bahwa ia kini meraih 18 gelar selama karier baik sebagai pemain NBA maupun pemilik waralaba.
Baca juga: Saham Dibeli Mark Walter, Lakers Bersaudara dengan LA Dodgers dan Chelsea FC
“Saya sangat senang (Clayton) Kershaw keluar sebagai juara. Dan saya juga senang untuk diri saya sendiri karena itu berarti saya memiliki 18 cincin juara,” ungkap Johnson dalam wawancara dengan Fox Sports.
Adapun 18 cincin juara Johnson itu adalah NCAA Championship 1979 saat ia bermain untuk Michigan State University. Johnson memenangkan lima gelar NBA dengan Lakers sebagai pemain pada era 1980-an atau disebut sebagai Showtime Lakers.
Baca juga: Mark Walter Resmi Jadi Pemilik Baru Lakers
Johnson pensiun pada 2000. Ia ikut bergabung dalam kepemilikan Lakers, yang saat itu di bawah keluarga Buss. Mereka juara NBA lima kali pada 2000, 2001, 2022, 1009, dan 2010. Johnson menjadi eksekutif Lakers pada 2017 dan mereka memenangkan NBA 2020.
Dari hasil tersebut, Johnson sudah punya 12 cincin juara. Gelar yang lain datang dari Los Angeles Sparks yang memenangkan WNBA 2016. Setelah itu, Los Angeles FC di MLS Cup 2022 dan Dodgers dengan tiga gelar World Series 2000, 2024, dan 2025. Satu cincin juara Johnson dari ranah esports bersama Team Liquid.
Baca juga: Lakers Berada di Tangan yang Tepat Dengan Kepemilikan Mark Walter
Johnson bergabung dalam tim kepemilikan Dodgers sejak 2012 melalui Guggenheim Baseball Management. Kelompok yang dipimpin oleh Mark Walter itu mengambil alih Dodgers dari pemilik sebelumnya yaitu Frank McCourt (2004-2012).
Dodgers dan Los Angeles Lakers kini merupakan saudara. Ini terjadi setelah Walter membeli Lakers dari keluarga Buss senilai 10 miliar Dolar AS. Walter resmi menjadi pemilik Lakers pada 30 Oktober lalu seiring dengan persetujuan resmi dari Dewan Gubernur NBA. (rag)
Foto: MLB





0822 3356 3502