IBL

Dejounte Murray tampil luar biasa di State Farm Arena, Atlanta, Georgia. Ia juga menjadi penentu kemenangan Atlanta Hawks 123-122 dari Boston Celtics melalui babak perpanjangan waktu. Hawks pun back to back menghajar unggulan pertama Wilayah Timur tersebut.

Murray meledak dengan raihan 44 poin. Akurasinya sangat tajam. Murray mencetak 18 tembakan dari 44 percobaan. Termasuk melesakkan 6/19 tripoin plus 2/2 tembakan gratis. Bermain selama 46 menit, Murray juga menambah dengan 7 rebound, 7 asis, dan 2 steal.

Dalam dua dekade terakhir, hanya dua pemain yang mampu membuat sedikitnya 44 percobaan dalam satu gim. Mereka adalah Russell Westbrook dan Kobe Bryant. Dari 44 percobaan itu, Murray memasukkan 41 persen tembakan dan menjadi top skor gim.

“Saya merasa seperti bermain buruk. Saya tidak ingin mengambil banyak tembakan. Tetapi saya tahu Kobe akan bangga pada saya. Pada akhirnya, kami bermain pada level tertinggi dan meraih kemenangan yang luar biasa,” ujar Murray usai pertandingan.

Kobe mencatat lebih dari 44 FGA itu sebanyak enam kali selama 2002-2016. Terakhir pada 13 April 2016 atau saat gim terakhirnya di musim reguler. Ia mencatat 50 percobaan dengan 20 tembakan tepat sasaran. Kobe mencetak 60 poin dan membawa Los Angeles Lakers menaklukkan Utah Jazz 101-96.

Pada musim yang sama, Westbrook juga mencatat rekornya. Saat masih berseragam Oklahoma City Thunder, ia berhasil mencetak 51 poin mengalahkan Phoenix Suns 113-110 melalui OT pada 28 Oktober 2016. Westbrook meraih 17/44 tembakan plus 12 rebound dan 9 asis.

Murray memasuki musim kedelapan di NBA. Dalam 69 gim pada musim 2023-2024, Murray memiliki rata-rata 22,4 poin, 5,2 rebound, dan 6,2 asis dengan akurasi 46,6 persen. Musim ini Murray sudah empat kali mencetak +40 poin. (rag)

Foto: Getty Images

Komentar