IBL

Bintang Dallas Mavericks Kyrie Irving kembali membuat pengakuan mengejutkan. Dia menyebut dirinya "King Handler" atau raja dalam mengolah bola. Karena dia merasa belum ada pemain sebaik dirinya dalam hal penguasaan bola di NBA untuk saat ini. 

"Saya bisa mengatakan bahwa saya adalah raja dalam penguasaan bola saat ini," kata Irving. "Untuk saat ini, sampai seseorang lebih baik dari saya dan melakukan beberapa hal yang spektakuler. Saya juga punya kreatifitas terbaik di NBA saat ini."

Pengakuan Irving ini mendapatkan persetujuan dari LeBron James. Sebab, LeBron dan Irving pernah bermain bersama dalam tiga musim di Cleveland Cavaliers. Irving meninggalkan kesan yang baik pada LeBron. Terutama setelah mereka memenangkan gelar juara NBA di tahun 2016. 

Tak hanya LeBron, mantan rekan setimnya, Richard Jefferson juga berpendapat sama. Bahwa Irving memiliki kemampuan terbaik dalam penguasaan bola. Bahkan Jefferson menyebut Irving yang terbaik sepanjang masa. Tetapi menurut Varier Gautam dari Fadeaway World, saat ini ada 15 pemain dengan kemampuan yang sama dengan Irving. 

Pengakuan dari Irving tersebut disinyalir karena Irving ingin meyakinkan penggemar Mavericks. Karena ada rumor kalau mereka kecewa dengan performa Irving bersama Luka Doncic. Irving memang bagus secara individu dengan rata-rata 27,0 poin, 5,0 rebound, 6,0 asis dan 1,3 steal per pertandingan bersama Mavericks. Tetapi mereka gagal lolos ke turnamen play-in musim lalu. 

Manajemen Mavericks berusaha memperbaiki kesalahan musim lalu. Karena sudah melepaskan Dorian Finney-Smith untuk mendapatkan Irving. Selanjutnya, manajemen malah memberikan kontrak baru senilai 126 juta dolar Amerika dengan durasi tiga tahun kepada Irving. Tetapi rumor di luar sana masih sama, bahwa jika Mavs gagal lolos ke playoff 2024, maka keputusan mengakuisisi Irving merupakan langkah terburuk yang pernah dibuat klub. 

Selain itu, kegagalan Mavericks lolos ke playoff, juga bisa berakibat fatal. Karena akan mempercepat kepergian Luka Doncic dari klub tersebut. Oleh sebab itu, Mavs mencari beberapa alternatif untuk menganggulangi hal tersebut. Salah satunya mengakuisisi Grant Williams dari Boston Celtics. Sementara itu, Irving rupanya juga bergerak dari sisi yang lain. Dia mencoba untuk meyakinkan penggemar Mavericks dengan mengeluarkan pernyataan yang mengunggulkan kemampuannya. (*)

Foto: CNN

Komentar