IBL

Lonzo Ball
Chicago Bulls Melumat Lakers
Chicago Bulls menaklukkan Los Angeles. Karena dalam dua hari terakhir, dua tim Los Angeles dibuat tak berdaya. Kemarin, Bulls menang 100-90 atas Clippers, sekaligus menghentikan tujuh kemenangan beruntun Paul George dan kawan-kawan. Senin malam, di Staples Center, giliran Lakers yang jadi korban keperkasaan Bulls. Tim asuhan Billi Donovan ini melumat Lakers dengan skor 121-103. 
Bulls Putus Rekor Kemenangan Clippers
Sebelumnya, LA Clippers tampil perkasa dengan tujuh kemenangan beruntun. Namun rekor tersebut putus hari ini. Chicago Bulls menundukkan Clippers dengan skor 100-90, di Staples Center, Minggu malam, waktu setempat. DeMar DeRozan kembali menunjukkan bukti bahwa dia layak jadi calon MVP musim ini. DeRozan mencetak 33 poin, 8 rebound, 5 asis, dengan akurasi tembakan 11/15.
Akurasi Tajam Bulls Habisi Mavericks
Chicago Bulls kalahkan Dallas Mavericks 117-107, Rabu, 10 November 2021, waktu setempat. Meski sempat tertinggal di kuarter pertama, Bulls berhasil membawa pulang kemenangan di United Center, Chicago, Illinois, berkat akurasi tembakan yang mencapai 50 persen (45/89).
Seth Curry Pertahankan Tren Apik Sixers atas Bulls
Philadelphia 76ers bekuk Chicago Bulls 103-98, Rabu, 3 November 2021, waktu setempat. Tembakan Seth Curry di sisa 10 detik gim jadi tembakan masuk terakhir di gim ini. Setelahnya, Joel Embiid melakukan blok luar biasa untuk menghentikan upaya DeMar DeRozan mengejar dan berujung pada kemenangan Sixers.
Bungkam Raptors, Bulls Satu-satunya Tim Wilayah Timur yang Belum Kalah
Senin, 25 Oktober 2021, waktu setempat, Chicago Bulls masih belum tersentuh kekalahan. Bertandang ke kandang Toronto Raptors, Scotiabank Arena, Bulls menang tipis 111-108.
Bulls Melaju dengan Tiga Kemenangan Beruntun
Sabtu, 23 Oktober 2021, waktu setempat, Chicago Bulls masih belum terbendung di musim ini. Menghadapi Detroit Pistons di United Center, Chicago, Illinois, Amerika Serikat, Bulls menang 97-82.
LeBron James dan Pemain Muda, Dua Hal yang Tak Pernah Seirama
Sudah 19 musim LeBron James berkarier di NBA. Sudah 19 musim pula ia membangun dan mempertahankan dominasinya sebagai seorang pemain NBA. Rekor demi rekor ia pecahkan dan sampai sekarang, rasanya belum ada tanda-tanda ia akan melambat.