8 months ago
Los Angeles Lakers dikalahkan Boston Celtics di TD Garden, 111-101, pada Sabtu malam waktu Amerika Serikat. LeBron James menyumbang 22 poin, 14 rebound, dan 9 asis dalam 35 menit sebelum keluar lapangan karena cedera pangkal paha. Setelah kekalahan tersebut, menuru LeBron, Lakers belum ada di level yang sama dengan Celtics.
8 months ago
Kristaps Porzingis absen dalam lima pertandingan berturut-turut membela Boston Celtics pada hari Sabtu karena sakit, dan terdaftar sebagai pemain yang diragukan untuk pertandingan hari Senin melawan Utah Jazz. Sehingga totalnya menjadi enam laga. Tidak jelas apa yang menyebabkan Porzingis absen, namun dia mengatakan sejang berjuang melawan virus misterius.
8 months ago
Sudah 15 tahun sejak Final NBA mempertemukan Celtics dan Lakers. Setelah menyaksikan kedua tim bertanding pada Sabtu malam (8/3) waktu Amerika Serikat, maka banyak yang berharap kedua tim bisa dipertemukan kembali di partai puncak tahun ini. Dan, jika Los Angeles harus terus mengandalkan pemain-pemain hebat seperti LeBron James dan Luka Doncoc, sudah sepantasnya mereka menghadapi Boston di final sekali lagi.
8 months ago
Boston Celtics meraih kemenangan kandang 111-101, Sabtu malam (8/3) waktu Amerika Serikat, yang semakin manis karena kemenangan itu diraih atas rival terbesar tim, Los Angeles Lakers. Setelah kemenangan itu, kepala pelatih Celtics Joe Mazzulla menjelaskan bahwa Al Horford lebih dari sekadar memenuhi ekspektasi. Menurut Mazzulla permainan Horford sangat mengesankan, sehingga ia hanya duduk dan menikmati pertunjukan itu seperti orang lain. Karena tidak ada yang perlu dikhawatirkan.
8 months ago
Delapan kemenangan beruntun Los Angeles Lakers berakhir pada hari Sabtu (8/3) saat melawan Boston Celtics, 111-101, di TD Garden. Namun, mereka mungkin telah kehilangan lebih dari sekadar kekalahan. LeBron James keluar dengan sisa waktu 6:44 di kuarter keempat karena cedera pangkal paha kiri dan tidak kembali sampai akhir laga.
8 months ago
Pertandingan Los Angeles Lakers vs Boston Celtics menjadi yang dinanti pekan ini. Mereka bertemu untuk kedua kalinya dan terakhir di musim reguler. Kebetulan, mereka sama-sama sedang panas. Hal ini berdampak pada melonjaknya harga tiket mengingat banyak penggemar yang akan memadati TD Garden besok.
8 months ago
Kemenangan Boston Celtics atas Philadelphia 76ers dibayar mahal. Bagi Derrick White. Lagi-lagi White kehilangan gigi saat benturan dalam pertandingan. Untungnya, Celtics bisa membungkam Sixers 123-105 di TD Garden, Boston.