IBL

Jerry West, legenda hidup Los Angeles Lakers kini telah merapat ke LA Clippers. West sebelumnya menghabiskan enam musim terakhir sebagai anggota dewan eksekutif Golden State Warriors. Tetapi setelah tim ini menjadi juara NBA 2017, West rupanya menginginkan tantangan baru. Di Clippers, West mendapat tugas yang sama seperti di Warriors.

Seperti yang dilansir latimes.com, West memutuskan pindah ke Clippers murni karena ingin tantangan baru. West merasa bahwa musim ini dirinya sudah membantu mendatangkan Kevin Durant ke Warriors, lalu menyaksikan tim ini meraih juara untuk kedua kalinya dalam tiga tahun terakhir. Meski kontraknya masih berjalan hingga Juli 2017 nanti, Warriors sudah memberikan izin bagi West untuk membicarakan kesepakatan dengan Clipers. Sementara itu, pengumuman resmi bahwa West pindah dari Warriors ke Clippers akan dilakukan dalam waktu dekat ini.

"Jelas ini menarik bagi West, karena dirinya memang punya sejarah panjang dengan Los Angeles. West mengawali karirnya di LA bersama Lakers dan kini dia memang punya rumah di LA," kata seorang eksekutif Clippers, seperti dikutip dari latimes.com.

Para eksekutif Clippers berharap bahwa West bisa menjaga Chris Paul dan Blake Griffin yang keduanya akan menjadi pemain bebas agen pada 1 Juli 2017 nanti. Paul memiliki waktu hingga 29 Juni untuk menentukan keputusannya. Bila tetap bertahan, Paul bisa mendapatkan gaji 205 juta dolar Amerika selama lima tahun. Tapi jumlah tersebut bisa turun menjadi 152 juta dolar Amerika ketika ia pindah ke tim lain.

Clippers memang tengah kebakaran jenggot. Pasalnya datang kabar bahwa San Antonio Spurs berminat untuk mendatangkan Chris Paul. Sedangkan tim lain yang juga dikabarkan akan berbicara dengan Paul adalah Houston Rockets dan Denver Nuggets.

Sementara itu untuk Blake Griffin, dirinya akan mendapatkan kontrak senilai 175 juta dolar Amerika selama lima tahun bila tetap bersama Clippers. Tetapi akan turun menjadi 130 juta dolar ketika pindah ke tim lain. Griffin juga sudah ditawar oleh dua tim, yaitu Boston Celtics dan Oklahoma City Thunder.

Foto: bleacherreport.com

Komentar