IBL

Jimmy Butler III tampaknya mengalami cedera yang agak mengkhawatirkan setelah terjatuh di Gim 2. Golden State Warriors terancam kehilangan All-Star enam kali itu di Gim 3 melawan Houston Rockets lusa. Warriors akan menggelar playoff perdananya musim ini di Chase Center, San Francisco.

Butler telah menjalani pemeriksaan MRI dan tidak menunjukkan adanya kerusakan struktural. Tetapi Most Improved Player 2015 itu tetap dalam kondisi yang serius dan kemungkinan besar akan absen karena cedera otot gluteus.

Warriors takluk 94-109 di Gim 2 kemarin di Toyota Center, Houston. Butler harus menepi lebih cepat karena terjatuh sangat keras di kuarter pertama. Ia bermain tidak sampai delapan menit dan baru mencetak dua poin plus 3 rebound.

Baca juga: Jimmy Butler Menderita Memar Panggul di Gim 2 Melawan Rockets

Butler melompat tinggi untuk meraih defensive rebound dari tembakan Amen Thompson. Tapi posisi Thompson tepat di bawah Butler. Itu menyebabkan Butler terjatuh dengan posisi duduk. Tulang ekornya membentur lantai dan Butler tampak kesakitan. Butler tidak bermain lagi karena memang panggul.

Ada waktu jeda dua hari sebelum Gim 3. Tampil atau tidaknya Butler di Gim 3 nanti tergantung perkembangan kondisinya selama kurun waktu tersebut. Tapi Warriors sangat membutuhkan peran Butler di playoff.

Butler membukukan 17,9 poin, 5,5 rebound, 5,9 asis, dan 1,7 steal dalam dua gim playoff bersama Warriors. Ia menjadi senjata Warriors disamping Stephen Curry. Butler menyebut duet tersebut layaknya Batman dan Robin.

Baca juga: Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2 24 April 2025

“Jika Jimmy absen, kami harus memikirkan ulang segalanya. Seperti rotasi, siapa yang akan menjadi starter, kombinasi terbaik, dan semua hal semacam itu,” ujar pelatih Warriors Steve Kerr.

Jonathan Kuminga bisa menjadi pilihan untuk peran yang lebih besar di Gim 3 jika Butler absen. Kuminga meraih 11 poin dalam 26 menit tapi hanya memasukkan 4/12 tembakan di Gim 1. Kuminga sendiri menjadi pemain cadangan sejak akhir musim reguler.

Pertandingan Gim 3 tersebut akan menjadi momen krusial Warriors untuk memanfaatkan laga kandang. Kedudukan mereka kini imbang 1-1 dengan Rockets. Terlepas dari hasil pertandingan, nyatanya dalam dua pertandingan Rockets menahan Warriors kurang dari 100 poin. (rag)

Foto: Getty Images

Komentar