IBL

Kawhi Leonard hanya bermain 12 menit saat Los Angeles Clippers takluk 100-118 dari Minnesota Timberwolves di Crypto.com Arena. Ia mengalami kejang punggung. Kemungkinan Kawhi absen lagi dalam beberapa gim mendatang.

Clippers akan menjalani tur tandang dalam dua gim berikutnya. Mereka berhadapan dengan Chicago Bulls besok lusa dan New Orleans Pelicans sehari kemudian. Dilansir melalui ESPN, Kawhi meninggalkan Crypto.com Arena lebih cepat karena cedera tersebut.

Pelatih Clippers Tyronn Lue mengungkapkan sebenarnya Kawhi masih diragukan tampil melawan Timberwolves. Tanpa Kawhi di lapangan, Clippers yang awalnya unggul 22 poin, harus merelakan kemenangan Timberwolves.

“Dia mengalami masalah di punggung selama beberapa hari terakhir. Dia diragukan tampil hari ini. Tetapi Kawhi datang untuk melakukan pemanasan, mendapatkan perawatan, dan melakukan apa yang harus dilakukan. Dia juga mencoba untuk masuk ke lapangan dan bermain. Dia tidak bisa bersantai,” kata Lue.

Sebelum meninggalkan lapangan pada kuarter kedua, ia sempat menyumbang 6 poin, 2 rebound, dan 2 asis. Kawhi juga sempat absen saat Clippers kalah 117-124 dari Milwaukee Bucks. Dengan hasil dari ini, Lue tidak yakin Kawhi akan ikut ke Chicago. Clippers ingin lebih hati-hati menangani Kawhi.

Pasalnya Kawhi memiliki riwayat cedera dan itu mengganggu laju Clippers. Musim lalu Clippers terhenti di babak pertama playoff setelah kalah 1-4 dari Phoenix Suns. Kawhi absen satu bulan dan hanya bermain dua gim di playoff.

Musim ini Kawhi bermain dalam 58 gim. Terbanyak sejak ia bergabung dengan Clippers pada 2019. Sepanjang 2021-2022 Kawhi absen karena cedera ACL. Dalam 58 gim ini, Kawhi mencatat 23,7 poin, 6,2 rebound, dan 3,7 asis per gim.

Dengan dua kekalahan beruntun itu, Clippers (41-23) semakin menjauh dari Timberwolves (45-21). Mereka masih bisa bersaing untuk memperebutkan unggulan teratas Wilayah Barat dengan Oklahoma City Thunder (45-20) dan Denver Nuggets (45-20). (rag)

Foto: Getty Images

Komentar