IBL

Cleveland Cavaliers hanya bermain dengan 10 pemain kala menjamu Charlotte Hornets di Quicken Loan Arena, Minggu (13 November 2016) waktu setempat. Namun mereka akhirnya bisa memenangkan pertandingan dengan skor 100-93. Poin terbanyak justru datang dari Channing Frye yang muncul dari bangku cadangan.

J.R. Smith mengalami cedera pergelangan kaki kanannya saat Cavs menang 105-94 atas Washington Wizard di laga sebelumnya. Akhirnya Tyronn Lue memasang Mike Dunleavy sebagai starter saat melawan Hornets. Namun ini tidak berjalan baik, Dunleavy gagal menjawab tantangan itu. Akhirnya Lue memasang Jordan McRae. Strategi ini juga tak berjalan dengan baik.

Namun mengejutkan, Channing Frye yang justru bersinar malam itu. Ia menyarangkan 20 poin termasuk enam tembakan tiga angka yang tepat sasaran dari 12 percobaan tembakan. Ia bisa tampil luar biasa di kuarter keempat lantaran pemain Hornets mengurung LeBron James.

James malam itu mencetak 19 poin, jumlah yang sama dicetak oleh Kyrie Irving. Lalu ada Kevin Love yang menyumbang 17 poin. Sementara itu, muncul pula dari bangku cadangan, Iman Shumpert mencetak 15 poin.

"Saat ini kami sedang berada di situasi yang bagus, kami bermain sangat baik," kata Lue dilansir cleveland.com. "Kami selalu bisa bermain lebih baik. Kami juga akan mencoba rotasi pemain. Ini akan berlanjut hingga akhir musim nanti, saya hanya mencoba menemukan kombinasi yang tepat.

Di kubu lawan, Kemba Walker menyelesaikan laga dengan torehan 21 poin. Disusul Marvin Williams (16 poin) dan Michael Kidd-Gilchrist yang mencetak double-double (11 poin, 10 rebound).

Foto: reuters.com

Komentar