IBL

Zion Williamson Buat Penggemar Bergembira di Laga Perdana
New Orleans Pelicans tampil solid dengan mengalahkan Memphis Grizzlies 111-104. Kembalinya Zion Williamson memberi dampak yang signifikan. Absen sejak Januari lalu, Zion memulai musim 2023-2024 dengan performa yang menjanjikan.
Kristaps Porzingis Menemukan Kenyamanan Bersama Boston Celtics
Hari pertama musim reguler Kristaps Porzingis bersama Boston Celtics berlangsung luar biasa. Porzingis membantu Celtics mengalahkan New York Knicks 108-104 di Madison Square Garden.
Sacramento Kings Rusak Rekor Utah Jazz
Selama enam musim, Utah Jazz selalu menang di laga pertamanya. Tapi rekor tersebut dihentikan oleh Sacramento Kings, pada Rabu (25/10) waktu Amerika Serikat. Bertindak sebagai tim tamu, justru Kings bermain bagus. Mereka menang 130-114 atas Jazz. Akurasi tembakan Kings mencapai 46 persen. 
Luka-Kyrie Panas di Dua Menit Terakhir, Debut Wemby Berujung Kekalahan
Debut Victor Wembanyama di NBA bersama San Antonio Spurs berakhir dengan kekalahan, Rabu (25/10), waktu setempat. Menjamu Dallas Mavericks, tim asuhan Gregg Popovich harus menyerah 126-119. Meski kalah, perlawanan yang diberikan oleh tim muda Spurs juga luar biasa. Kedua tim terlibat aksi saling kejar sepanjang laga. 
Resmi! NBA All-Star 2024 Kembali ke Format Timur Vs. Barat
NBA mengumumkan perubahan format NBA All-Star Game 2024, yang akan dimainkan pada Minggu, 18 Februari 2024 di Gainbridge Fieldhouse di Indianapolis, markas Indiana Pacers. Liga mengumumkan pertandingan tahunan itu akan kembali ke format klasik, yaitu Wilayah Timur melawan Wilayah Barat, pada hari Rabu (25/10) waktu Amerika Serikat. Indianapolis akan menjadi tuan rumah NBA All-Star untuk pertama kalinya sejak 1985.
NBA Cetak Rekor dengan 125 Pemain Internasional di Musim 2023-2024
NBA musim 2023-2024 dibuka dengan pertandingan antara Denver Nuggets melawan Los Angeles Lakers. Dalam laga tersebut Nikola Jokic mencetak tripel-dobel pertamanya musim ini, saat membantu Nuggets menang 119-107 atas Lakers. Jokic merupakan salah satu 125 pemain asing (pemain dari luar Amerika Serikat) di NBA. Rekor jumlah pemain internasional musim ini melampaui rekor musim 2021-2022 dengan 121 pemain. 
Yao Ming: NBA Tetap Nomor Satu di Cina
Meski Cina memiliki liga bola basket sendiri (CBA), tapi NBA tetap jadi tontonan paling populer. Begitulah yang diungkapkan oleh Yao Ming, legenda bola basket Cina dan juga Hall of Famer NBA. Meski sempat mengalami gejolak dalam hubungan antara NBA dan Cina, menurut Yao tidak bermasalah pada popularitas liga tersebut. Buktinya, para pemain masih diterima dengan baik ketika mereka berkunjung ke Cina.