sacramento kings
Kings Hantam Knicks Dalam Momen Kembalinya Mike Brown ke Sacramento
Sacramento Kings (11-30) memperpanjang rekor kemenangan beruntun mereka menjadi tiga pertandingan terpanjang musim ini pada Rabu malam (14/1) waktu AS. Pada malam yang menandai kembalinya mantan kepala pelatih Kings, Mike Brown, ke Golden 1 Center, serangan Sacramento tetap sangat panas melawan tim New York Knicks yang memasuki pertandingan dengan rekor terbaik kedua di Wilayah Timur.
Pesan Mike Brown Sebelum Kembali ke Sacramento Sebagai Lawan
New York Knicks akan melakukan laga tandang pertamanya pada musim ini ke California besok. Kebetulan, Knicks bertemu dengan Sacramento Kings, yang merupakan mantan tim Mike Brown. Ini menjadi momen pertama Brown menghadapi Kings, sejak diberhentikan pada akhir Desember 2024.
LeBron Sebut Kekalahan Lakers Karena Tidak Bisa Mengimbangi Tripoin Kings
Los Angeles Lakers kalah dalam tiga pertandingan beruntun. Episode buruk Lakers terjadi hari ini di Golden 1 Center saat kalah 112-124 dari Sacramento Kings. LeBron James mengakui bahwa sisi offensive Lakers sedang buruk.
42 Poin Luka Doncic Tak Mampu Selamatkan Lakers Dari Kings
Luka Doncic mencetak 42 poin tetapi tidak mampu mencegah Los Angeles Lakers mengalami kekalahan ketiga berturut-turut dengan skor 124-112 melawan Sacramento Kings yang berada di peringkat bawah pada hari Senin (12/1) waktu AS. Malik Monk mencetak tujuh tembakan tripoin dan mengumpulkan 26 poin untuk Kings meraih kemenangan. 
DeMar DeRozan Mencapai Tonggak Sejarah Dalam Kemenangan Telak Atas Rockets
DeMar DeRozan mencetak 22 poin dan menjadi pemain ke-23 dalam sejarah NBA yang mencapai 26.000 poin, membantu Sacramento Kings mengalahkan Houston Rockets 111-98 pada Minggu malam (11/1) waktu AS. DeRozan mencapai tonggak sejarah tersebut pada kuartal kedua.
Ime Udoka Puji Kings Setelah Kekalahan Rockets
Setelah kekalahan telak dari Kings, kepala pelatih Rockets Ime Udoka harus mengakui kekurangan timnya sambil memuji Sacramento. Kekalahan 111-98 dari Kings pada Minggu malam (11/1) waktu AS, merupakan kekalahan yang sangat disayangkan bagi Ime Udoka dan Rockets. Usai mencatatkan kekalahan beruntun pertama mereka (tiga kekalahan berturut-turut) di musim 2025-2026, Rockets berada dalam posisi yang tidak biasa.
Dennis Schroder Diskors Tiga Laga Karena Mencoba Memukul Luka Doncic
Dennis Schroder akan absen dalam tiga pertandingan minggu ini setelah konfrontasi pasca pertandingan pada 28 Desember 2025. NBA pada hari Sabtu (10/1) waktu AS, mengumumkan bahwa garda Sacramento Kings tersebut  telah diskors tiga pertandingan tanpa bayaran karena berkonfrontasi dan mencoba menyerang pemain lain.