IBL

lebron james
LeBron James Bawa Lakers Hajar Spurs Lagi, Insiden Berdarah Russell Westbrook
LeBron James memainkan pertandingan keduanya sejak kembali dari cedera. Dia mencetak 39 poin yang jadi catatan tertinggi musim ini, untuk membawa Los Angeles Lakers menang 143-138 atas San Antonio Spurs, Minggu, 27 November 2022, waktu Indonesia. Dalam dua hari terakhir, Lakers membuat tuan rumah menanggung malu di hadapan pendukungnya sendiri. Namun pertandingan tersebut sempat diwarnai insiden berdarah yang membuat Russell Westbrook terluka. 
LeBron James Datang, Lakers Menang
LeBron James mencetak 21 poin dalam pertandingan melawan San Antonio Spurs di AT&T Center, pada hari Sabtu, 26 November 2022, waktu Indonesia. Kembalinya LeBron membuat Lakers menang dengan skor 105-94, yang menjadi kemenangan tandang pertama mereka musim ini. Selama LeBron absen, Lakers bertumpu pada Anthony Davis. Kini bebannya berkurang setelah "Sang Raja" kembali bermain. 
Rekor Buruk Lakers dan Skorsing Beverley Paksa LeBron James Turun Tangan
Saat Los Angeles Lakers berniat bangkit, justru mereka mendapatkan pukulan telak dari insiden yang terjadi saat menghadapi Phoenix Suns. Selain kalah, Lakers harus kehilangan Patrick Beverley yang mendapatkan larangan bermain tiga kali dari NBA. Rekor buruk dan skorsing Pat-Bev memaksa LeBron James turun tangan. Padahal "Sang Raja" baru saja sembuh dari cedera paha. 
Nets Kalahkan Raptors, KD Salip Rekor Garnett
Brooklyn Nets mengalahkan Toronto Raptors 112-98 di Scotiabank Arena, Kanada pada Kamis (24/11) WIB. Ini menjadi kemenangan kesembilan Nets dalam 19 gim musim ini. Nets berada di urutan kesepuluh di wilayah Timur.
LeBron James Diragukan Tampil Menghadapi Brooklyn Nets
Los Angeles Lakers akan bertanding melawan Brooklyn Nets, pada hari Senin, 14 November 2022, waktu Indonesia, di Crypto.com Arena. LeBron mengalami cedera adductor kiri, dan sudah absen pada pertandingan hari Sabtu, saat Lakers kalah 114-120, atas Sacramento Kings. Selain LeBron, Kyrie Irving dari Nets juga diragukan tampil. Bukan karena cedera, namun manajemen masih mempertimbangkan untuk memperpanjang hukumannya. 
Richard Jefferson Sebut Perjalanan Lakers Musim Ini Sudah Berakhir
Awal musim paling buruk dalam sejarah Los Angeles Lakers. Itulah yang terjadi saat ini, dan menurut Richard Jefferson, musim ini perjalanan Lakers sudah berakhir. Artinya, Lakers tidak akan lolos ke playoff. Mereka hanya tinggal menjalani sisa pertandingan di musim reguler saja. 
LeBron James Sebut Kyrie Irving Orang Hebat, Tapi Tak Membenarkan Tindakannya
Bintang Los Angeles Lakers, LeBron James ikut berkomentar soal masalah yang tengah dihadapi oleh Kyrie Irving. Menurutnya, pemain Brooklyn Nets tersebut merupakan salah satu "orang hebat". Namun dia harus menerima konsekuensi atas tindakan kontroversial yang dilakukan. LeBron sendiri mengecam semua tindakan yang menjurus pada kebencian dalam bentuk apa pun.