IBL

NBA
Lakers Cetak Sejarah Lewat Kolaborasi dengan One Piece
Los Angeles Lakers mengukir sejarah dengan bekerja sama dengan serial legendaris One Piece untuk malam pertandingan spesial pada hari Jumat (28/2) waktu Amerika Serikat, saat Lakers menghadapi Los Angeles Clippers di Crypto.com Arena. Acara ini secara resmi diberi nama "One Piece Night" karena Straw Hat Crew akan tampil bersama para pemain inti Lakers LeBron James, Luka Doncic, Austin Reaves dan pemain sensasional Jepang Rui Hachimura. 
Lakers vs Mavericks Besok, Luka Doncic Akan Baik-baik Saja
Hari yang dinanti segera tiba. Los Angeles Lakers melawan Dallas Mavericks besok di Crypto.com Arena. Luka Doncic menjadi pusat perhatian karena ini merupakan pertandingan pertamanya melawan mantan timnya.
Surat Cinta Michael Jordan Dilelang 
Sebuah rumah lelang di New Jersey telah mengunggah tawaran untuk memorabilia Michael Jordan dan surat cinta yang ditulisnya saat legenda NBA tersebut masih menempuh pedidikan di sekolah menengah atas. Lelands Auctions telah menetapkan tawaran sebesar AS$10.000 untuk surat cinta dua halaman yang ditulis tangan dan ditandatangani dua kali, tertanggal 20 Mei 1981. Jordan menulis surat itu untuk pacarnya saat itu yang masih SMA menjelang akhir tahun terakhirnya.
Josh Giddey Pimpin Bulls Hancurkan Harapan 76ers
Philadelphia 76ers menegaskan bahwa mereka fokus untuk lolos ke turnamen play-in dan memberi diri mereka kesempatan di babak playoff. Kemenangan atas Chicago Bulls, yang memasuki pertandingan dengan keunggulan satu setengah gim atas 76ers untuk tempat play-in terakhir, akan sangat berarti bagi Philadelphia. Tapi yang terjadi justru sebaliknya.
Anthony Edwards Di Ambang Skorsing NBA
Anthony Edwards pasti kecewa karena usahanya tidak membuahkan hasil saat Minnesota Timberwolves kalah 123-130 atas OKC Thunder, hari Minggu (23/2) waktu Amerika Serikat. Padahal Edwards mencetak 29 poin, 10 rebound, dan 7 asis di laga tersebut. Tapi bukan itu saja masalah yang akan dihadapi. Edwards kini terancam skorsing NBA, karena jumlah technical-foul yang ia terima. 
Philadelphia 76ers Berhenti Berharap Pada Joel Embiid?
Meskipun ia menjalani operasi segera setelah meniskus lutut kirinya robek, Joel Embiid kembali ke lapangan pada April 2024 dan berhasil memenangkan medali emas bersama tim nasional Amerika Serikat di Olimpiade Paris, musim panas lalu. Sejak saat itu, Embiid mengakui bahwa ia mungkin tergesa-gesa kembali setelah operasi dan tampaknya ia merasakan dampak dari keputusan tersebut. Embiid kini hadapi pilihan sulit karena kekhawatiran cedera meningkat, sedangkan Philadelphia 76ers tengah dalam perform
Taran Amstrong Gabung Warriors Setelah FIBA Asia Cup 2025 Qualifiers
Taran Armstrong menjadi warga negara Australia terbaru yang bergabung dalam kehebohan NBA setelah ia dilaporkan menandatangani kesepakatan dengan juara tujuh kali Golden State Warriors. Menurut NBA Insider, Shams Charania, Warriors akan mengontrak pemain 23 tahun, yang telah tampil gemilang bersama Cairns Taipans di NBL dan FIBA Asia Cup 2025 Qualifiers, dengan kontrak dua arah (two-way contract).