IBL

Search Results for ""

Masuk Karantina Protokol Kesehatan NBA, Dennis Schroder Bisa Absen 10-14 Hari
Teka-teki absennya Dennis Schroder di laga melawan Raptors, Minggu, 2 Mei 2021, waktu setempat terjawab sudah. Laporan The Athletic menyebutkan bahwa Schroder masuk dalam karantina protokol kesehatan NBA. Schroder diperkirakan absen 10-14 hari. Belum diketahui pasti apakah Schroder positif virus korona atau berhubungan dengan orang yang positif.
Kyle Lowry Buat Manajemen Lakers Gigit Jari
Performa Kyle Lowry di Staples Center hari ini menggugah netijen untuk berkomentar seputar rumor yang sempat berhembus saat bursa transfer, akhir bulan Maret lalu. Mereka berpendapat bahwa manajemen Los Angeles Lakers seharusnya menyesal setelah mereka tidak jadi menukar Lowry, dan memilih mempertahankan Talen-Horton Tucker.
Duncan Robinson Pecahkan Rekor Tripoin NBA
Perjalanan Duncan Robinson di NBA bisa dibilang adalah salah satu “Cinderella Story” yang pernah ada. Mengawali karier tidak dengan embel-embel mentereng, Duncan perlahan membangun jalannya sendiri hingga membantu Miami Heat tampil di final NBA 2020 lalu. Duncan juga perlahan menasbihkan dirinya sebagai salah satu penembak tripoin terbaik di liga sekarang.
LeBron James Protes Keras Ide Turnamen Play-In
Bintang Los Angeles Lakers LeBron James bereaksi keras dengan pembuatan skenario turnamen play-in di NBA musim ini. Padahal awalnya, aturan tersebut digunakan di "gelembung" Orlando, untuk menyamakan jumlah pertandingan, serta memberikan kesempatan kepada tim di peringkat 9 dan 10. Tapi justru skenario ini dipakai untuk musim 2020-2021. Setelah timnya terperosok ke peringkat ketujuh, LeBron menyatakan bahwa orang yang ada di kantor liga, yang membuat ide tersebut harus dipecat.
Raptors Menjebloskan Lakers ke Zona Turnamen Play-In
Di atas kertas, seharusnya Los Angeles Lakers bisa menang dari Toronto Raptors di Staples Center, Minggu malam, waktu setempat. Karena tim tamu sebelumnya kalah tiga laga beruntun, dan tidak diperkuat beberapa pilar penting seperti Fred VanVleet, OG Anunoby, Gary Trent Jr., dan Chris Boucher. Tapi semuanya bisa terjadi di lapangan basket. Justru Lakers yang harus tertunduk malu di hadapan pendukungnya sendiri setelah kalah 114-121 dari Raptors. Mereka pun terperosok ke zona turnamen play-in, kar
Kings Sapu Bersih Mavericks Musim Ini, Luka Doncic Makin Frustasi
Sacramento Kings memberi kejutan untuk Dallas Mavericks. Mereka menyapu bersih Mavericks (3-0) selama musim 2020-2021, setelah hari ini menang 111-99 di American Airlines Center, Dallas. Hasil ini membuat Mavericks terjun ke peringkat ketujuh klasemen Wilayah Barat.
Kalahkan Celtics, Trail Blazers Panaskan Persaingan Playoff Wilayah Barat
Portland Trail Blazers masuk dalam zona panas playoff Wilayah Barat. Sebab, setelah mengalahkan Boston Celtics, 129-119, di TD Garden, hari ini, Trail Blazers mengoleksi 36 kemenangan. Jumlah yang sama dengan Dallas Mavericks dan Los Angeles Lakers. Trail Blazers harus berjuang di sisa delapan laga musim reguler untuk mendapatkan posisi yang aman untuk playoff.
Giannis Tak Terhentikan, Bucks Bekuk Nets
Milwaukee Bucks mengalahkan Brooklyn Nets 117-114 dalam duel tim papan atas Wilayah Timur, Minggu, 2 Mei 2021, waktu setempat. Duel antara Giannis Antetokounmpo...
LeBron James Sempat Frustasi Saat Absen 20 Pertandingan
LeBron James merasa lega ketika kembali bermain bersama Los Angeles Lakers, Jumat malam. Meski dia tidak bisa menyelamatkan Lakers dari kekalahan atas Sacramento Kings. Karena selama melakukan rehabilitasi cedera pergelangan kaki, LeBron merasakan tekanan mental yang luar biasa. LeBron sempat frustasi melihat Lakers jadi bulan-bulanan lawan, sementara dirinya hanya bisa duduk di bangku cadangan.
Mamba & Mambacita Sports, Langkah Awal Vanessa Abadikan Warisan Kobe dan Gianna
Vanessa Bryant, janda mendiang bintang NBA Kobe Bryant, pada hari Jumat malam mengumumkan lini pakaian Mambacita. Produk ini berada di bawah Mamba & Mambacita Foundation, yang dibuat Vanessa untuk mengabadikan warisan Kobe Bryant dan putrinya, Gianna. Hasil penjualan akan disumbangkan ke yayasannya.