IBL

Milwaukee Bucks menatap laga penentuan di Gim 5 pada besok lusa. Sebab, Bucks sudah tertinggal 4-1 dari Indiana Pacers. Satu kekalahan lagi akan membuat Bucks tereliminasi dari Playoff NBA 2025.

Bucks takluk 103-129 di Gim 4 yang berlangsung di Fiserv Forum, Milwaukee. Kekalahan Bucks semakin bertambah menyakitkan karena Damian Lillard cedera di gim tersebut. Kemungkinan besar Lillard mengalami cedera Achilles.

Pelatih Bucks Doc Rivers pun tidak yakin bisa menurunkan Lillard di pertandingan berikutnya. “Itu cedera di kaki bawah. Sejujurnya, hasilnya tidak terlalu menjanjikan. Saya langsung tahu. Saya merasa kasihan padanya. Ia mencoba bangkit untuk membantu tim,” kata Rivers.

Lillard cedera tanpa kontak yang terjadi di pertengahan kuarter pertama. Berawal saat ia mencoba mengamankan defensive rebound. Ia terjatuh setelah menepis bola dari pemain Pacers. Ia tampak kesakitan sambil memegangi kaki kirinya. Lillard meninggalkan lapangan sambil dibantu dua ofisial tim.

Lillard hanya bermain enam menit. Belum sempat mencetak poin karena dua tembakannya meleset dalam kurun waktu tersebut. Tapi ia sudah menyumbang 2 rebound dan 2 asis untuk Bucks.

Cedera tersebut terjadi saat Lillard baru bermain tiga pertandingan setelah mengalami pembekuan darah di betisnya. Pembekuan darah itu membuat Lillard menepi 14 pertandingan di akhir musim reguler dan melewatkan Gim 1 seri playoff.

Bucks tidak bisa lepas dari tekanan Pacers sepanjang gim. Defisit Bucks semakin memburuk di tiga kuarter berikutnya. Pacers bahkan memimpin hingga 26 poin melalui keunggulan 50/83 tembakan yang setara dengan 60 persen.

Sementara Bucks tampak kesulitan menemukan akurasinya. Bucks hanya memperoleh 37/89 tembakan. Giannis Antetokounmpo berupaya melalui dobel-dobel 28 poin, 15 rebound, dan 6 asis. Dibantu oleh Kevin Porter Jr. dengan 23 poin, 5 rebound, 6 asis, dan 2 steal. Serta Bobby Portis melalui 14 poin dari 6/10 tembakan.

Bucks memang punya rekor kurang baik saat bertemu Pacers di babak playoff. Pada playoff musim lalu, Bucks tersingkir di ronde pertama karena kalah dari Pacers dalam lima gim. Bucks tidak pernah menang dari Pacers dalam tiga seri dan semua terjadi di ronde pertama. (rag)

Foto: Getty Images

Komentar