TORA NODISA
Giannis Antetokounmpo Dorong Yunani ke Sampai ke Perempat Final
Giannis Antetokounmpo yang tak terhentikan, mengawali dengan kuat dan tidak melepas kakinya dari pedal gas, tidak sedetik pun, berlari cepat untuk meraih 37 poin. Giannis membawa Yunani menang telak 84-79 atas Israel dan meraih tiket terakhir ke Perempat Final. 
Slovenia Tantang Jerman di Perempat Final FIBA EuroBasket 2025
Meski terseok-seok di awal babak penyisihan, akhirnya Slovenia bisa menembus perempat final FIBA EuroBasket 2025. Di fase ini mereka akan menantang Jerman, yang masih tanpa cela. Duel sengit Luka Doncic dan Dennis Schroder akan menjadi fokus FIBA EuroBasket pekan ini, setelah Nikola Jokic dan Serbia tersingkir. 
Ralph Sampson Peringatkan Spurs Agar Menjaga Kondisi Victor Wembanyama
Victor Wembanyama berharap tetap sehat di musim mendatang, musim ketiganya di NBA, setelah absen di penghujung musim 2024-2025 akibat trombosis vena dalam di bahunya. Sejauh ini, ia berada di jalur yang tepat untuk tampil di pertandingan pembuka San Antonio Spurs melawan Miami Heat pada 8 Oktober 2025. Namun ada yang khawatir dengan kondisi fisik pemain Prancis ini secara keseluruhan, termasuk legenda NBA Ralph Sampson. 
Nikola Jokic Belum Bisa Mendapatkan Medali EuroBasket
Hari pertama babak 16 besar FIBA ​​EuroBasket 2025 berakhir dengan kejutan terbesar turnamen ini. Tim favorit juara Serbia, yang dipimpin oleh peraih tiga kali MVP NBA, Nikola Jokic, dikalahkan Finlandia dengan skor telak 92-86 dan tersingkir. Untuk EuroBasket kedua berturut-turut, perjalanan Serbia berakhir di Babak 16 Besar. Pada tahun 2022, mereka tersingkir oleh Italia, 94-86. Ini berarti Jokic masih tanpa medali EuroBasket.
Turki Akan Hadapi Polandia di Perempat Final FIBA EuroBasket 2025
Dua tim tidak henti-hentinya memberikan kejutan di ajang FIBA EuroBasket 2025. Mereka adalah Turki dan Polandia. Keduanya akan bertemu di babak perempat final. 
Finlandia Beri Kejutan! Hapus Serbia dari 16 Besar FIBA EuroBasket 2025
Finlandia mengejutkan dunia basket dengan mengalahkan Serbia, 92-86, di Babak 16 Besar untuk mengalahkan salah satu favorit teratas untuk gelar FIBA ​​EuroBasket 2025. Finlandia kini telah mencapai Perempat Final dalam ajang berturut-turut, dan mencatatkan kemenangan pertama mereka atas Serbia sejak 2009. 
Carmelo Anthony Emosional Saat Ceritakan Perjalanan Hidupnya
Carmelo Anthony secara resmi masuk dalam Naismith Memorial Basketball Hall of Fame dengan pidato penobatan yang emosional yang menggambarkan perjalanan karier dan hidupnya. Anthony mengatakan berbagai rintangan yang ia hadapi selama tumbuh besar di Red Hook. Ia berbicara tentang ketahanan, kegigihan, dan menulis ulang jalan hidupnya sendiri.
The Redeem Team Bersatu Kembali di Springfield
Kisah "The Redeem Team" atau Tim Basket USA tahun 2008 diabadikan di Springfield. Setelah 17 tahun, mereka kembali menjadi satu tim, menuju Naismith Hall setelah upacara pelantikan hari Sabtu (6/9) waktu Amerika Serikat, di Symphony Hall di Springfield, Mass. Dari puing-puing kekalahan internasional, "Redeem Team" 2008 bangkit untuk merebut kembali medali emas di Olimpiade 2008.