houston rockets
Tripoin Kemenangan Sekaligus Obat Sakit Hati Kevin Durant
Kevin Durant tidak menahan diri setelah mengalahkan mantan timnya pada Senin malam (5/1) waktu AS. Durant mencetak tembakan penentu kemenangan hanya dengan 1,1 detik tersisa di jam pertandingan untuk membawa Houston Rockets meraih kemenangan 100-97 atas Phoenix Suns. Durant bersikap jujur ​​bahwa tembakan tersebut sekaligus menjadi obat sakit hatinya. 
Mavericks dan Rockets Akan ke Makau Dalam Pramusim Oktober 2026
NBA kembali ke Cina lagi pada tahun ini. Dallas Mavericks dan Houston Rockets akan melakukan dua pertandingan pramusim di Makau pada 9 dan 11 Oktober 2026. Itu merupakan bagian dari persiapan menjelang NBA 2026-2027.
Rockets Tidak Sepenuhnya Menutup Peluang Fred VanVleet Kembali Musim Ini
Fred VanVleet diprediksi melewatkan NBA 2025-2026. Pemain Houston Rockets itu mengalami cedera ACL. Tetapi dari kabar terbaru, ada peluang VanVleet bisa tampil dalam beberapa pertandingan pada musim ini.
Davis dan Christie Mengobrak-abrik Rockets Saat Alperen Sengun Cedera Lagi
Seharusnya ini menjadi laga yang menandai kembalinya Alperen Sengun setelah absen beberapa laga karena cedera betis. Sayangnya Sengun kembali cedra kurang dari dua menit setelah pertandingan dimulai. Houston Rockets kehilangan kendali selama kuarter kedua dan akhirnya kalah di Dallas, mengakhiri rentetan kemenangan mereka. Mavericks mengalahkan Houston Rockets, 110-104, pada Sabtu malam (4/1) waktu AS.
Kevin Durant Prihatin Nikola Jokic Cedera
Kevin Durant berbicara tentang cedera yang menimpa Nikola Jokic. KD menilai cedera Jokic mirip dengan apa yang ia alami beberapa tahun lalu. KD juga berharap cedera ini tidak menjadi titik penurunan performa Jokic.
Rockets Hancurkan Nets Dipimpin Durant dan Thompson
Kevin Durant mencetak 22 poin dan 11 asis (tertinggi musim ini), Amen Thompson mencetak 23 poin, dan Houston Rockets mengalahkan Brooklyn Nets, 120-96, pada Kamis malam (1/1) waktu AS, untuk kemenangan keempat beruntun mereka. Dengan kehilangan tiga perlima dari susunan pemain inti mereka, Nets mengalami kekalahan telak dari Rockets di hadapan 18.003 penonton yang memenuhi Barclays Center.
Lakers Kalah Tiga Kali Beruntun, JJ Redick Menyiapkan “Hukuman”
Los Angeles Lakers sedang tidak baik-baik saja. Lakers tanpa kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir. Termasuk saat Christmas Games hari ini. Houston Rockets mempermalukan Lakers 119-96 di Crypto.com Arena, Los Angeles. Posisi Lakers terancam merosot dari empat besar.