IBL

legenda NBA
Reggie Miller Mendorong Stephen Curry Setim Dengan Wemby
Reggie Miller membuat pernyataan yang mengejutkan. Legenda Indiana Pacers itu menuturkan pendapatnya tentang masa depan Stephen Curry. Miller berharap Curry lebih baik meninggalkan Golden State Warriors untuk bergabung dengan San Antonio Spurs agar bisa setim dengan Victor Wembanyama.
Pesan Michael Jordan Untuk Derrick Rose
Michael Jordan mengirimkan pesan video untuk mengucapkan selamat kepada Derrick Rose atas pengakhiran nomor jersei-nya oleh Chicago Bulls dalam sebuah upacara yang berlangsung setelah pertandingan tim melawan Boston Celtics pada hari Sabtu (24/1) waktu AS. Rose secara resmi bergabung dengan klub eksklusif pemain yang nomor jersei-nya dipensiunkan oleh Bulls.
Bulls Menggantung Nomor Jersei 1 Milik Derrick Rose
Bulls memberikan penghormatan kepada Derrick Rose, pemain asli Chicago, dengan memensiunkan nomor jerseynya pada hari Sabtu (24/1) waktu AS. Nomor jersei 1 milik Derrick Rose di Bulls dipajang di langit-langit arena dalam sebuah upacara yang dihadiri banyak rekan setim Bulls dan tokoh-tokoh terkemuka.
Kemampuan Tripoin Masih Kurang, Dirk Nowitzki Membela Cooper Flagg
Cooper Flagg menjadi salah satu kandidat kuat Rookie of the Year 2026. Pemain Dallas Mavericks itu memiliki kemampuan mengagumkan. Tapi kemampuan tembakan Flagg menjadi sorotan. Legenda Mavericks Dirk Nowitzki melakukan pembelaan dengan menyebut bahwa Flagg masih memiliki ruang untuk berkembang.
Peringatan 20 Tahun Kobe Bryant Mencetak 81 Poin
Tanggal 22 Januari (waktu AS) menandai peringatan ke-20 prestasi mendiang Kobe Bryant mencetak 81 poin melawan Toronto Raptors. Pencapaian penting pada tahun 2006 itu tetap menjadi rekor skor tertinggi kedua dalam sejarah NBA.
Mike Tirico Menjawab Kritikan Program Michael Jordan di NBC
NBC menayangkan NBA lagi setelah lebih dari dua dekade. Tentu saja NBC membuat gebrakan dengan menghadirkan Michael Jordan sebagai kontributor spesial. Sayangnya, program MJ: Insights to Excellence yang dipandu oleh Mike Tirico itu tidak sesuai harapan penggemar.
Kevin Garnett Bicara Soal Peran Baru di Timberwolves
Kevin Garnett akhirnya bisa kembali ke Minnesota Timberwolves. Hubungan Garnett dengan waralaba tersebut pulih semenjak pergantian kepemilikan ke Alex Rodriguez dan Marc Lore. Garnett mengaku senang bisa reuni dengan tim yang menjadi rumah pertamanya di NBA itu.