IBL

Los Angeles Lakers bertarung sengit dengan Phoenix Suns. Lakers akhirnya menang tipis 116-114. Kemenangan itu juga dipengaruhi insiden yang melibatkan LeBron James dan Dillons Brooks. Mereka beberapa kali tersulut emosi hingga terjadi perselisihan. Pertandingan di Crypto.com Arena terasa semakin panas.

Menit-menit terakhir menjadi bagian paling menegangkan. Suns memangkas margin 20 poin di kuarter keempat. Tripoin Dillons Brooks mengantar Suns memimpin 113-114 di sisa 12,2 detik. Tetapi ia mengonfrontasi LeBron yang berujung pengusiran. Brooks mendapat technical foul kedua dalam gim ini.

Menit-menit terakhir menjadi bagian paling menegangkan. Suns memangkas margin 20 poin di kuarter keempat. Tripoin Dillons Brooks mengantar Suns memimpin 113-114 di sisa 12,2 detik. Tetapi ia mengonfrontasi LeBron yang berujung pengusiran. Brooks mendapat technical foul kedua dalam gim ini. 

Setelah Brooks dikeluarkan dari pertandingan, Suns juga kehilangan momentumnya. LeBron mencetak 2/3 tembakan gratis yang mengembalikan keunggulan Lakers. Kemudian Marcus Smart membantu dengan 1/2 tembakan gratis. Lakers memastikan diri menjadi pemenang dalam pertandingan ini.

Baca juga: Suns Membuat Penggemar Lakers Senam Jantung

LeBron angkat bicara soal perselisihannya dengan Brooks dalam pertandingan tersebut. LeBron menuturkan bahwa perselisihan itu murni bagian dari pertandingan karena mereka sama-sama ingin bersaing dan menang. Bukan soal sesuatu yang pribadi.

"Saya hanya suka berkompetisi. Dia juga. Kami akan saling berhadapan. Mencoba untuk tidak melewati batas. Saya tidak benar-benar bertengkar dengannya. Tapi kami hanya berkompetisi dan melakukan itu hampir sampai akhir pertandingan," kata LeBron melalui ESPN.

Terkait kontak dengan Brooks di 12,2 detik terakhir itu, LeBron menilai itu jelas pelanggaran. Pada saat itu, Brooks melalukan tripoin yang dihadang LeBron. Kemudian Brooks mendorong LeBron dengan badannya. LeBron melakukan protes kepada wasit yang membuat Brooks akhirnya dikeluarkan.

Baca juga: Cedera Pemain Kunci Tak Jadi Kendala Bagi Suns

"Itu jelas technical foul. Jika  technical foul itu terjadi pada saya di (kuarter ketiga), maka itu juga technical foul padanya di sini," ucap pemain yang genap berusia 41 tahun pada 30 Desember mendatang.

Perselisihan ini menambah daftar aksi melibatkan LeBron dan Brooks. Saat masih membela Houston Rockets, mereka melawn Lakers di Playoff NBA 2023. Brooks mengeluarkan trash talk yang menyebut LeBron tua dan mangakui "ciri khas" untuk menganggu lawan.

Brook menutup laga dengan perolehan 18 poin selama 31 menit. Pemain asal Kanada itu mencetak 6/9 tembakan gratis. Termasuk membuat 4 tripoin krusial bagi Suns. Devin Booker dengan 27 poin, 6 rebound, dan 7 asis. Mark Williams hanya meleset satu dari 10 tembakan yang menghasilkan 20 poin.

Sementara itu, LeBron melengkapi trio Lakers yang meraih +20 poin dalam gim ini. LeBron menyumbang 26 poin melalui 8/17 tembakan. Luka Doncic meraih 29 poin dan 6 asis. Deandre Ayton memberikan dobel-dobel 20 poin dan 13 rebound. (rag)

Foto: Allan Henry/Imagn Images

Komentar