Nikola Jokic Dikabarkan Akan Tampil di Olimpiade Paris 2024

| Penulis : 

Olimpiade Paris 2024 akan menjadi ajang yang sangat menarik untuk disaksikan. Satu per satu bintang NBA dikabarkan menyatakan komitmennya untuk tampil. Termasuk Nikola Jokic yang memperkuat Serbia pada multi event tersebut.

Presiden Komite Olimpiade Serbia Bozidar Maljkovic mengumumkan hal tersebut dalam wawancara dengan Juan Jimenez dari laman AS. Maljkovic menyatakan bahwa Jokic akan berseragam timnas Serbia lagi setelah absen di Piala Dunia FIBA 2023. Meski Jokic sendiri belum secara langsung menyatakan komitmennya.

“Kami tidak memiliki MVP NBA, Nikola Jokic. Begitu pula dengan Vasilije Micic sang MVP Euro League. Juga Nikola Kalinic. Saya pikir kami bersatu dan memiliki atlet-atlet terbaik kami di berbagai bidang olahraga. Saya bangga dengan capaian Novak Djokovic dan Ivana Spanovic (atlet lompat jauh Serbia), yang memenangkan medali emas di Kejuaraan Dunia Atletik 2023.”

“Ngomong-ngomong, saya sudah mengumumkan bahwa di Paris, mereka semua, termasuk Jokic akan hadir. Olimpiade Paris akan menjadi sebuah pesta. Saya yakin olahraga Serbia akan memberi kontribusi yang besar,” kata Maljkovic.

Pada Piala Dunia FIBA 2023 lalu, Jokic absen. MVP NBA dua kali itu memilih untuk beristirahat. Ia menjalani musim yang padat dengan Denver Nuggets. Hasilnya sepadan. Jokic membawa Nuggets memenangkan gelar pertama untuk kota tersebut.

Sementara itu Serbia tetap menyeramkan tanpa Jokic. Mereka menembus final. Tetapi pada babak puncak itu, Serbia harus mengakui keunggulan Jerman 83-77. Serbia mengakhiri Piala Dunia FIBA 2023 dengan enam kemenangan dari delapan gim.

Jokic hampir selalu memperkuat Serbia dalam berbagai kesempatan. Bahkan ia tampil di dua gim European Qualifiers dan memiliki rataan 26,5 poin, 9 rebound, dan 3 asis per gim. Sebelumnya Jokic juga tampil di EuroBasket 2022. Pada turnamen itu, Serbia terhenti di babak 16 setelah kalah dari Italia. (rag)

Foto: FIBA

Populer

Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Terjadi Adu Fisik Dalam Kemenangan Kedua Celtics Atas Magic
Kristaps Porzingis Rela Berdarah-darah Demi Kemenangan Celtics