Tim putri Prancis berhasil menyingkirkan Spanyol di perempat final Olimpiade 2020 Tokyo. Bertempat di Saitama Super Arena, Prancis menang 67-64 atas Spanyol, Rabu malam. Prancis akan berhadapan dengan Jepang di babak semifinal.

Spanyol unggul 14-12 di awal, lewat dua tripoin Alba Torrens. Inilah alasan kepala pelatih Prancis, Valerie Garneir mengeluarkan Marine Johannes lebih awal. Sebab Prancis butuh pemain yang mampu mencetak skor. Kehadiran Johannes berdampak besar. Selama 10 menit di lapangan, dia mencetak 11 poin dan 2 asis. Prancis berbalik unggul 21-16.

Saat turun minum, Spanyol hanya terpaut enam poin (30-36). Astou Ndour mencetak 12 poin. Sementara dari tim Prancis, 22 dari 36 poin dicetak oleh pemain cadangan. Terutama setelah Johannes masuk.

Ketegangan terjadi di satu menit terakhir jelang pertandingan usai. Maite Cazorla mencetak dua poin untuk Spanyol yang membuat mereka mendekat 64-65 di sisa 16 detik. Sayangnya di saat-saat genting, Silvia Dominguez malah melakukan turnover. Bola jatuh ke tangan Prancis. Sementara terjadi pula pelanggaran kepada Gabby Williams. Prancis memimpin 66-64.

Spanyol sudah kehabisan waktu. Mereka tidak bisa menyusul. Sementara Prancis menambah satu poin lagi lewat tembakan gratis Gabby Williams. Prancis pun dipastikan melaju ke semifinal setelah menang 67-64. Marine Johannes menjadi pahlawan Prancis dengan catatan 18 poin, 5 rebound, dan 4 asis.

Selanjutnya, Prancis akan berhadapan dengan Jepang. Babak semifinal basket putri Olimpiade 2020 Tokyo akan digelar hari Jumat, 6 Agustus 2021. (tor)

Foto: fiba.basketball

Populer

Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Thunder Kejar Defisit 29 Poin dan Ungguli Grizzlies 3-0
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Knicks Pulih di Detroit untuk Unggul 2-1
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Cedera Jimmy Butler Mempermudah Kemenangan Rockets di Gim 2
Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Jimmy Butler Menderita Memar Panggul di Gim 2 Melawan Rockets
Jalen Brunson adalah Clutch Player of the Year Ketiga di NBA