Chicago Bulls jumpa Atlanta Hawks, Jumat, 9 April 2021, waktu setempat. Bertindak sebagai tamu di State Farm Arena, Atlanta, Georgia, Amerika Serikat, Bulls sempat mencatatkan keunggulan 13 poin. Keunggulan di paruh pertama ini tak lepas dari performa trengginas Zach LaVine. Sayangnya, di paruh kedua, Hawks yang lebih padu mengejar ketinggalan dan berbalik menang 120-108.

Zach sendiri sebenarnya mencuri seluruh perhatian, utamanya di paruh pertama. Zach total mengemas 50 poin, 8 rebound, dan 5 asis. Zach juga sangat efektif dengan 58 persen tembakan (18/31). Persentase serupa ia catatkan dari tripoin dengan 7/12 tembakan. Catatan 50 poin ini adalah yang tertinggi sepanjang kariernya. Di paruh pertama, Zach mencetak 39 poin. Ini adalah catatan poin paruh pertama tertinggi ketiga dalam 20 musim terakhir. Zach hanya kalah dari mendiang Kobe Bryant dan Klay Thompson.

Di paruh kedua, Trae Young berupaya mengambil sorotan yang sebelumnya penuh ke Zach. Trae mencetak total 42 poin, 8 rebound, dan 9 asis. Namun, Trae tak sendiri. Clint Capela dan Danilo Gallinari membantunya dengan masing-masing mengemas setidaknya 20 poin. Capela dobel-dobel 22 poin dan 10 rebound sedangkan Gallinari 20 poin plus 6 rebound. 

Hasil ini tak mengubah posisi kedua tim di klasemen sementara Wilayah Timur. Hawks masih kukuh di peringkat empat sedangkan Bulks berusaha menjaga asa untuk turut serta dalam play-in tournament dengan duduk di peringkat 10. 

Kedua tim akan kembali bermain lusa, waktu setempat. Keduanya juga sama-sama menjadi tim tandang. Bulls bertandang ke Minnesota Timberwolves sedangkan Hawks ke Charlotte Hornets. (DRMK)

Foto: NBA

Populer

Austin Rivers Minta Klub NBA Berhenti Mencari "Tiruan" Kevin Durant
Stadion Pindah (Wani Piro)
Paul Pierce Ungkap Alasan Jaylen Brown Tak Mungkin Terpilih Sebagai MVP
Tinggalkan Bangku Cadangan, Anthony Edwards Kena Teguran Pelatih Timberwolves
Ruki Hornets Kon Knueppel Dapat Pengakuan dari Stephen Curry
League Shift Insane, Buah Kerja Keras Richard Leo Latunusa
Victor Wembanyama Tidak Cedera Parah, Tapi Absen Lawan Pacers
Rockets Hancurkan Nets Dipimpin Durant dan Thompson
LeBron James Dapat Kejutan Dari Lakers di Ulang Tahun ke-41
Kawhi Leonard Bermain di Level Elite, Clippers Lepas dari Masa Sulit