Kyrie Irving tampak gembira saat pemotretan jersei edisi klasik Brooklyn Nets yang akan dipakai pada musim 2020-2021. Jersei bermotif gradasi ini pernah dipakai di musim 1990-1991, dan merupakan edisi klasik pertama Nets dalam beberapa musim terakhir.

Tiga puluh tahun lalu, Nets meluncurkan jersei berwarna biru dengan gradasi putih. Ini tercatat dalam sejarah NBA sebagai jersei gradasi pertama di liga. Musim depan, Nets akan memakai jersei ikonik tersebut kembali. Nets juga menempatkan logo baru di seragam ini.

"Tumbuh sebagai penggemar New Jersey Nets, terutama di wilayah tiga negara bagian, itu adalah kebanggaan," kata Irving, dalam video wawancara peluncuran jersei baru ini. "Karena saya adalah anak New Jersey, maka saya ingin menjadi seperti bintang-bintang basket yang seperti saya lihat di tahun 90-an."

Saat berstatus sebagai pemain bebas agen di musim panas 2019, Irving pun memilih bermain untuk favorit masa kecilnya. Irving ingin mengejar mimpinya saat berusia 10 tahun yaitu membawa Nets ke Final NBA. Sekarang anak dari New Jersey itu memakai salah satu seragam klasik yang menjadi kebanggaan masa kecilnya, dan punya kesempatan mewujudkan mimpinya.

"Kami memiliki jersei klasik yang menjadi penghormatan untuk sejarah Nets. Saya bersyukur bisa memakainya, dan memberi penghormatan bagi para legenda klub," ujar Irving.

Nets diharapkan bisa memberi warna baru di NBA musim 2020-2021 nanti. Mereka kini dipimpin pelatih Steve Nash, yang juga legenda NBA di era 90-an. Selain Irving, Nets juga diperkuat Kevin Durant. Pemain yang musim lalu tidak bermain sama sekali karena cedera. (tor)

Foto: NBA.com/Nets

Populer

Anthony Edwards Cetak 43 Poin, T-Wolves Berpeluang Eliminasi Lakers
LeBron James: Lakers Tidak Boleh Mengulang Kesalahan di Gim 4
Pemain Tiongkok Hansen Yang Siap Masuk NBA Draft 2025
Stephen Curry Memimpin Warriors Unggul 2-1 Saat Jimmy Butler Absen
Warriors Tetap Membutuhkan Jimmy Butler di Gim 4
Kekalahan Terburuk Heat di Playoff Kembali Terjadi di Gim 3
Knicks Bawa Pistons ke Ambang Eliminasi
Nico Harrison Terkejut Dengan Dampak Perdagangan Luka Doncic
Putback Dunk Aaron Gordon di 0,1 Detik Menyamakan Kedudukan Nuggets dan Clippers
Kepuasan Thunder yang Tak Terkalahkan di Ronde Pertama Dua Musim Beruntun