Setelah berdiskusi dengan Komite Olimpiade Internasinal (IOC), FIBA akhirnya mengumumkan tanggal pelaksanaan turnamen Kualifikasi Olimpiade untuk kategori putra. Turnamen tersebut akan dimulai pada 29 Juni hingga 4 Juli 2021. Sementara itu, Olimpiade Tokyo akan diselenggarakan pada 23 Juli hingga 8 Agustus 2021.

FIBA menimbang beberapa aspek sebelum menentukan tanggal tersebut. Antara lain beban fisik bagi pemain, waktu persiapan tim nasional, serta kalender kejuaraan liga di masing-masing negara. IOC pun setuju dengan usulan FIBA. Presiden FIBA Hamane Niang dan Sekretaris Jendera Andreas Zagklis mengucapkan terima kasih kepada Presiden IOC Thomas Bach dan jajarannya karena sudah menyetujui usulan tersebut.

Turnamen Kualifikasi Olimpiade akan dimainkan di Kanada, Kroasia, Lithuania, dan Serbia. Sebanyak 24 tim nasional putra akan berlaga di empat tempat tersebut. Enam tim terbaik akan lolos ke Olimpiade. Undian kualifikasi sudah dilakukan sejak akhir bulan November 2019 lalu. Jadi tidak ada undian ulang, dan tidak ada pergeseran tempat pertandingan. Hanya jadwalnya saja yang disesuaikan.

24 tim tersebut akan memperebutkan enam tiket Olimpiade. Mereka akan bergabung dengan tujuh tim yang lolos Olimpiade dari peringkat terbaik di Piala Dunia Basket (FIBA Basketball World Cup) 2019. Tujuh tim tersebut adalah Nigeria, Argentina, Amerika Serikat, Iran, Perancis, Spanyol, dan Australia. Sementara itu, satu peserta yang langsung lolos adalah tuan rumah, yaitu Jepang. Jadi totalnya ada 14 tim yang akan tampil di Olimpiade Tokyo 2021. (tor)

Foto: FIBA

Populer

Jimmy Butler III Diragukan Tampil di Gim 3 Warriors vs Rockets
Grizzlies Tak Berdaya Tanpa Ja Morant
D’Angelo Russell: Seharusnya Jokic Sudah Meraih Lima MVP
Clippers Hempaskan Nuggets Dalam Debut Playoff di Intuit Dome
Evan Mobley Jadi Pemain Cavaliers Pertama yang Menang DPOY
Pemain Naturalisasi Bukan Sumber Nutrisi yang Baik
Peliya Jaya Menunjuk Justin Tatum Sebagai Pelatih Baru
Evaluasi Sepatu Basket Nike Kobe A.D.
Budisatri Djiwandono: Tinjau Ulang Aturan Naturalisasi Setelah Musim Berakhir
Matt Bonner, Dicampakkan New Balance Lalu Diselamatkan adidas Karena Twitter