LeBron James berusia 35 tahun pada 2019 ini. Ia sudah tidak muda lagi. Namun, performanya tetap mengesankan. James bahkan mampu mengantarkan Los Angeles Lakers mengalahkan Dallas Mavericks di Staples Center, Los Angeles, California, Amerika Serikat, Minggu, 29 Desember 2019 waktu setempat. Ia mencetak dobel-dobel 13 poin dan 13 asis, plus 6 rebound.

Dalam pertandingan tersebut, Sang Raja juga berhasil membuat rekor baru. Ia menjadi pemain kesembilan dalam sejarah NBA yang mencapai 9000 asis. James telah mengumpulkan setidaknya 9009 asis selama 17 tahun kariernya di liga tersohor sedunia. Jumlah itu masih bisa bertambah mengingat Lakers punya sisa 49 pertandingan reguler pada 2019-2020 ini.

Sebelum rekor asis, James sudah lebih dulu mencetak 9000 rebound selama kariernya. Tepatnya 9120 rebound. Rekor itu membuatnya menjadi pemain pertama yang mencetak 9000 asis dan 9000 rebound di NBA. James membuktikan kelasnya sebagai megabintang yang patut dikenang sebagai salah satu pemain terbaik dunia bola basket.

Dengan performa seperti itu, pemain andalan Lakers tersebut hendak mendorong timnya menembus playoff. Sebab, Lakers memang sudah lama tidak pernah masuk ke jajaran tim yang lolos ke babak pascamusim reguler. Mereka telah absen sejak 2013 silam.

James bahkan tidak pernah tanggung-tanggung. Ia berniat membuat Lakers menjadi juara. Hingga saat ini, James sendiri mengantungi tiga gelar juara. Dua bersama Miami Heat, satu bersama Cleveland Cavaliers. Seandainya berhasil, ia akan punya satu gelar lagi bersama Lakers.

Meski begitu, jalan menuju podium teratas tidak pernah mudah. Lakers mesti melalui berbagai tantangan ke depannya. Salah satunya adalah mendapatkan sebanyak mungkin kemenangan.

Untuk sementara waktu, tim asal Los Angeles tersebut tengah bertengger di peringkat satu Wilayah Barat. Mereka mengantungi rekor menang-kalah 26-7. James dan rekor-rekornya menjadi salah satu pemicu mereka bisa berada di posisi itu. (put)

Foto: NBA

Populer

Anthony Edwards Cetak 43 Poin, T-Wolves Berpeluang Eliminasi Lakers
LeBron James: Lakers Tidak Boleh Mengulang Kesalahan di Gim 4
Pemain Tiongkok Hansen Yang Siap Masuk NBA Draft 2025
Stephen Curry Memimpin Warriors Unggul 2-1 Saat Jimmy Butler Absen
Warriors Tetap Membutuhkan Jimmy Butler di Gim 4
Knicks Bawa Pistons ke Ambang Eliminasi
Kekalahan Terburuk Heat di Playoff Kembali Terjadi di Gim 3
30 Tembakan Gratis Mudahkan Jalan Celtics Menang di Orlando!
Nico Harrison Terkejut Dengan Dampak Perdagangan Luka Doncic
Bucks Semakin Terpuruk Setelah Damian Lillard Cedera