Dua pemain Pacific Caesar Surabaya yang sempat pensiun akan kembali bermain. Pemain tersebut adalah Donny Ristanto dan Dicky Satria Wibisono. Mereka akan menambal kekuatan tim yang ditinggalkan beberapa pemain kunci. Meski tidak muda lagi, mereka diharapkan bisa menjaga posisi Pacific di liga. Dalam tiga musim terakhir, Pacific selalu masuk playoff.

Kembalinya Donny Ristanto memang jadi pertanyaan besar. Sebab, pemain kelahiran 12 Juli 1977 tersebut sebelumnya bertugas sebagai asisten pelatih Pacific di Piala Presiden Bola Basket 2019 di Solo, 20-24 November lalu. Namun, The Irsan Pribadi Susanto selaku direktur tim membenarkan bahwa Donny akan kembali bermain.

"Kami tidak bisa memainkan Wardhana (M. Nur Aziz Wardhana) yang saat ini masih cedera. Kami berupaya mencari penggantinya, tetapi sulit untuk mendapatkan pemain berposisi senter di sisa waktu yang ada. Akhirnya, kami memutuskan untuk memberi tawaran bermain kepada Donny," ucapnya.

Donny merupakan pemain senior yang pernah membela Satria Muda, Indonesia Warriors di ABL, hingga CLS Knights Surabaya. Pada tahun 2013, ia pindah ke Pacific. Donny memutuskan berhenti setelah IBL 2016-2017. Ia hanya bermain dua pertandingan di musim reguler.

Sementara itu, pemain kedua yang kembali membela Pacific adalah Dicky Satria Wibisono. Dicky belum pernah bermain di IBL. Sebab ia memutuskan berhenti memperkuat Pacific Caesar setelah NBL Indonesia 2014-2015 berakhir.

Sinyal kembalinya Dicky terlihat di Piala Presiden Bola Basket 2019 lalu. Penampilannya dinilai bagus oleh manajemen Pacific. Kembalinya pemain kelahiran 1 Januari 1991 itu sedikit menambal kekuatan Pacific. Sebab mereka ditinggalkan Okky Arista dan Anindya Parama Putra. Sementara itu M. Hardian Wicaksono juga tidak bisa memperkuat Pacific karena bergabung dengan timnas Indonesia. Pada NBL 2014-2015 silam, Dicky tampil 22 laga dengan rataan statistik 4,0 poin, 1,8 rebound, dan 1,6 asis per pertandingan.

"Dicky berminat untuk kembali bermain di liga. Saya lihat, dia bersemangat dalam berlatih maupun bertanding. Di Piala Presiden dia juga tampil memuaskan," imbuh Irsan.

Pacific sekarang diasuh oleh Kepala Pelatih David Singleton asal Amerika Serikat. Pelatih yang membawa Saigon Heat juara VBA Vietnam 2019. Sebagai pendamping David, Pacific memanggil Yhoni Sofian yang bertugas sebagai asisten pelatih. Yhoni adalah pelatih yang berhasil membawa tim putra PON Kalimantan Selatan lolos ke PON Papua 2020. (tor)

Foto: Hariyanto dan Dika Kawengian

Populer

Anthony Edwards Cetak 43 Poin, T-Wolves Berpeluang Eliminasi Lakers
LeBron James: Lakers Tidak Boleh Mengulang Kesalahan di Gim 4
Pemain Tiongkok Hansen Yang Siap Masuk NBA Draft 2025
Stephen Curry Memimpin Warriors Unggul 2-1 Saat Jimmy Butler Absen
Warriors Tetap Membutuhkan Jimmy Butler di Gim 4
Knicks Bawa Pistons ke Ambang Eliminasi
Kekalahan Terburuk Heat di Playoff Kembali Terjadi di Gim 3
30 Tembakan Gratis Mudahkan Jalan Celtics Menang di Orlando!
Nico Harrison Terkejut Dengan Dampak Perdagangan Luka Doncic
Bucks Semakin Terpuruk Setelah Damian Lillard Cedera