Jadwal Babak Penyisihan Piala Dunia 2019

| Penulis : 

Piala Dunia 2019 segera dimulai. Angola dan Serbia dari Grup D akan membuka pergelaran. Pertandingan pertama berlangsung di Foshan, Cina, Sabtu 31 Agustus 2019.

Selain Angola dan Serbia, Filipina juga akan melawan Italia di Foshan. Sementara itu, 12 negara lain bertanding di tiga tempat terpisah. Spanyol, misalnya, akan menghadapi Turki di Guangzhou.

Di Beijing, tuan rumah Cina mesti menghadapi Pantai Gading. Polandia, di sisi lain, bertemu Venezuela. Di Wuhan, Rusia melawan Nigeria. Argentina dan Korea Selatan menyusulnya.

Iran juga akan tampil hari ini. Mereka mesti bertemu Puerto Rico di Guangzhou. Sementara negara peserta Piala Dunia lainnya akan bertanding besok dan hari berikutnya.

Piala Dunia sendiri berlangsung pada 31 Agustus—15 September 2019. Kejuaraan itu diikuti 32 negara dari 4 konfederasi di seluruh dunia. Pertandingan digelar di delapan tempat atau kota di Cina.

Babak penyisihan pertama akan berlangsung hingga 5 September mendatang. Setelah itu, negara-negara tersebut mesti bermain di putaran kedua (6—9 September). Negara-negara yang lolos ke playoff kemudian bertanding kembali pada 11—15 September. Mereka bersemangat untuk menjadi juara dunia. Amerika Serikat juga hendak mempertahankan gelar.

Jadwal Babak Penyisihan 

Foto: FIBA

Populer

Luka Doncic Cedera, Tapi Jason Kidd Tak Percaya
Lakers Memperpanjang Nafas
Joel Embiid Lolos dari Skorsing
Sesi Pemanasan Tanpa Sepatu, Nuggets Tidak Cari Alasan Kekalahan
Giannis, Lillard, dan Middleton Diragukan Tampil di Gim 4
Anthony Edwards Tak Sabar Bawa Timberwolves ke Semifinal Pertama Dalam 2 Dekade
Pandu Wiguna Menjadi Pemain Lokal Pertama yang Juara Kontes Slam Dunk
Respon Sempurna Celtics, Dominasi Heat di Gim 3 untuk Kembali Unggul 2-1
Alasan Posisi Steve Kerr Tetap Aman Meski Warriors Sedang Terpuruk
Mengunjungi ''Rumah'' Aturan dan Bapak Basket di Kansas (Dua Lembar Kertas Itu Bernilai Rp. 58 Miliar)