Pro Hijab, Terobosan Baru dari Nike

| Penulis : 

Pro Hijab adalah pakaian olahraga Nike yang akan dikeluarkan khusus untuk wanita muslim. Kabar ini meluncur dari pernyataan resmi Nike.



"Nike Pro Hijab sudah mulai dikerjakan sejak setahun ke belakang. Namun cikal bakalnya bisa ditarik lebih jauh lagi ketika terjadi perubahan kultur dimana lebih banyak lagi perempuan yang mulai aktif berolahraga... Pergerakan ini semakin mendapat perhatian internasional di tahun 2012 saat Sarah Attar, pelari yang mengenakan hijab menarik perhatian di London."

Menurut juru bicara Nike Megan Saalfeld, ide untuk membuat pakaian olahraga untuk para pemakai hijab datang ketika atlet angkat berat Uni Emirat Arab Amna Al Haddad mengunjungi Nike Sport Research Lab. Saat itu, Haddad mengatakan bahwa ia hanya memiliki satu hijab yang benar-benar nyaman untuk dikenakan saat berlatih dan berkompetisi.



"Dari sana, kami bekerja sama dengan Amna dan beberapa atlet untuk mengetahui apa yang mereka butuhkan dari sebuah hijab untuk kebutuhan berolahraga. Yang kami tangkap adalah perempuan menginginkan bahan yang ringan, tidak panas dan menempel kuat tanpa ada kekhawatiran akan bergeser-geser ketika dipakai," jelas Saalfeld.

Walau sudah diperkenalkan, Nike Pro Hijab baru benar-benar menyerbu pasar di tahun 2018.



Gambar: Nike

Populer

Mavericks Selesaikan Clippers dalam Enam Laga!
Jevon, Adik Ketiga Michael Porter Jr., Juga Bermasalah dengan Hukum
Jalen Brunson Melakukan Hal Langka Saat Menyingkirkan Sixers
Kekecewaan Damian Lillard Setelah Bucks Tersingkir di Ronde Pertama Playoff
Magic Johnson Minta Maaf Usai Mengkritisi Lakers
50 Poin Mitchell Tidak Cukup, Magic-Cavaliers Lanjut ke Gim 7!
Putaran Final BCL Asia 2024 Akan Berlangsung di Dubai
Conley: Tidak Ada Pemain yang Punya Kepercayaan Diri Seperti Anthony Edwards
JaQuori McLaughlin Tentang Pelita Jaya dan Peluangnya Masuk Skuad IBL
Arti Nama Anak Pertama SGA, Dedikasi untuk Oklahoma City Thunder