Cote d'Ivoire atau Pantai Gading, Minggu malam, 24 Februari 2019, memastikan diri lolos ke babak utama Piala Dunia FIBA 2019. Pantai Gading menjadi negara kelima dari Zona Afrika yang berhasil lolos. Sebelumnya ada Angola, Nigeria, Senegal, dan Tunisia. Maka jatah untuk Zona Afrika sudah habis.

Pantai Gading pernah tampil di Piala Dunia FIBA edisi 1982, 1986, dan 2010. Lolosnya Pantai Gading tahun ini, menandai kembalinya "Sang Gajah" ke ajang bergengsi antarnegara tersebut setelah sembilan tahun.

Ada cerita menarik dibalik tim Pantai Gading tahun ini. Ternyata tim Pantai Gading ini terdiri dari pemain-pemain yang sempat gagal di kualifikasi Piala Dunia FIBA 2014. Saat itu, Pantai Gading membawa tim yang berhasil merebut peringkat keempat dalam FIBA AfroBasket 2013. Tahun ini, setengah dari komposisi tim Pantai Gading adalah pemain yang pernah tampil di kualifikasi edisi sebelumnya.

Terbukti mental bermain tim Pantai Gading sangat baik. Mereka memasuki fase terakhir kualifikasi dengan hasil yang kurang memuaskan. Pantai Gading mencetak empat kemenangan dari sembilan laga. Namun di fase keenam, mereka mencetak tiga kemenangan beruntun. Di fase terakhir ini, "Sang Gajah" menumbangkan Nigeria, Rwanda, dan terakhir Mali.

Lolosnya Pantai Gading sekaligus menutup peluang Kamerun untuk melaju ke babak utama Piala Dunia FIBA 2019. Sebab, meski mencetak jumlah kemenangan yang sama, Kamerun sempat kalah dari Pantai Gading. (tor)

Foto: fiba.basketball

Populer

Empat Pemain NBA yang Berpengaruh Dalam Karier Stephen Curry
Menyoroti Performa Bronny James di Awal Musim Kedua Bersama Lakers
Perbedaan Perlakukan Mavericks Terhadap Anthony Davis dan Luka Doncic
Luka Doncic Cetak Sejarah Dalam Kemenangan ke-10 Lakers
Draymond Green Tersinggung Dengan Ejekan “Angel Reese”
Pistons Belum Berhenti Berputar
Bukti Cinta! Devin Booker Kawinkan Nike dan Converse di Book 1
Victor Wembanyama Absen Selama 2-3 Minggu
Debut Paul George Berujung Manis, Sixers Kalahkan Clippers
Hawks Jelaskan Kondisi Zaccharie Risacher Setelah Insiden Mengerikan