LeBron James sudah mulai berlatih bersama tim Cleveland Cavaliers minggu siang, waktu Amerika Serikat. Tapi masih belum jelas, apakah King James bisa turun di laga pembuka musim ini melawan Boston Celtics. Sebelumnya James dikabarkan menderita cedera pergelangan kaki.

Cedera pergelangan kaki didapatkan James ketika berlatih 27 September 2017 lalu. Pemegang tiga gelar juara NBA itu duduk di bangku cadangan selama tiga pertandingan pra-musim. Kemudian James akhirnya tampil saat Cavs menjamu Orlando Magic pekan lalu. Ternyata penampilan ini berbuah buruk, cederanya semakin parah. Turun selama 30 menit, James malah melakukan gerakan memutar yang merugikan dirinya.

Cleveland Cavaliers akan memulai NBA 2017-2018 pada Selasa, waktu Amerika Serikat melawan Boston Celtics. Mungkin ini jadi pertarungan emosional antara LeBron James dan Boston Celtics. Tetapi kemungkinan pertemuan keduanya terancam gagal dengan cedera yang dialami James.



Kepala pelatih Cavs, Tyronn Lue mengatakan bahwa James sudah berlatih, tapi hanya untuk membahas beberapa langkah yang akan diambil mengenai perawatan saja. Lue menambahkan masih terlalu dini untuk menentukan apakah James bisa tampil atau tidak menghadapi Celtics.

"Dia harus melihat bagaimana perkembangan cederanya," kata Lue seperti dilansi nba.com. "Dia sudah mendapatkan perawatan dan dikerjakan dengan cara yang benar. Tapi kita akan lihat hasilnya nanti."

Ketika ditanya mengenai cedera yang menghambat James, Tyronn Lue malah memberi jawaban dengan nada bercanda. Ia mengatakan bahwa James sudah mulai tua.

"Seperti saya, dia bertambah tua," canda Lue. "Tapi saya melihat dia berusaha keras untuk bisa bermain kembali. Ia mencoba melakukan beberapa gerakan yang mudah untuk melatih kakinya."

Foto: nba.com

Populer

Lakers Bersih-bersih, Mulai dari Darvin Ham Hingga Phil Handy
LeBron James Tidak Terlibat Dalam Pemecatan Darvin Ham
Mavericks Selesaikan Clippers dalam Enam Laga!
Jevon, Adik Ketiga Michael Porter Jr., Juga Bermasalah dengan Hukum
Magic Johnson Minta Maaf Usai Mengkritisi Lakers
50 Poin Mitchell Tidak Cukup, Magic-Cavaliers Lanjut ke Gim 7!
Conley: Tidak Ada Pemain yang Punya Kepercayaan Diri Seperti Anthony Edwards
Brandone & Yudha Makin Padu, Prawira Buat Rumah Rans Kelabu
Jalen Brunson Melakukan Hal Langka Saat Menyingkirkan Sixers
JaQuori McLaughlin Tentang Pelita Jaya dan Peluangnya Masuk Skuad IBL